Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Coba Frozen Food Ayam Telur Asin dan Bitterballen, Praktis untuk di Rumah

Salah satunya adalah Santapdirumah. Bisnis online yang berbasis di Bogor ini sengaja didirikan pasangan Jesisca Hartono dan Rio Michael sejak bulan April 2020, di masa-masa awal pandemi.

“Di masa pandemi masyarakat diimbau untuk stay at home, restoran semua tutup, dan fokus utama orang sebagian besar adalah pastinya tentang kesehatan dan kebersihan,” kata Rio pada Kompas.com, Sabtu (29/8/2020).

“Kita menyediakan makanan beku dengan cita rasa restoran, di mana mereka bisa memasaknya sendiri selama di rumah aja, jadi pastinya mereka akan merasa lebih aman tentang kebersihan makanan. Dan sebagai cook-hack buat ibu-ibu yang sudah bingung mau masak apa,” sambung dia.

Santapdirumah menawarkan aneka pilihan makanan beku siap saji yang praktis. Dua di antaranya adalah Chicken Salted Egg dan Creamy Bitterballen yang sempat Kompas.com cicipi.

Untuk makanan pembuka, Kompas.com mencoba mencicipi sajian Creamy Bitterballen terlebih dahulu. Selain jadi appetizer, sajian ini juga cocok jadi camilan ringan.

Dalam satu porsi seharga Rp 30.000 terdapat 8 buah bitterballen. Bitterballen adalah camilan khas Belanda yang dibuat dari campuran roux dan kaldu sapi dengan isian daging cincang.

Camilan ini terkenal dengan rasanya yang gurih dan creamy. Hal tersebut sangat terasa pada Creamy Bitterballen dari Santapdirumah.

Rasanya creamy-nya pas, sehingga tidak membuat enek. Rasa gurih dari dagingnya juga cukup terasa. Namun sayangnya tidak tersedia saus cocolan untuk bitterballen ini. Sehingga kamu perlu menambahkannya sendiri.

Camilan ini lebih enak dinikmati selagi panas sambil dicocol ke saus atau mayones. Cara penyajiannya juga sederhana, kamu hanya perlu menggorengnya saja dalam keadaan tidak beku dengan api kecil hingga kuning kecoklatan.

Setelah menikmati bitterballen sebagai sajian pembuka, Kompas.com mencoba sajian Chicken Salted Egg ala Santapdirumah.

Makanan dengan saus telur asin memang sempat hits beberapa tahun ke belakang. Bahkan hingga kini, makanan dengan saus telur asin bisa dibilang masih diminati.

Chicken salted egg ala Santapdirumah bisa dibilang cukup berbeda dengan ayam telur asin yang lain. Dalam satu bungkus Chicken Salted Egg, terdapat potongan ayam tepung yang sudah dimasak setengah matang.

Ada juga satu bungkus saus telur asin, dan satu bungkus “saus spesial” untuk ayam yang sebenarnya merupakan cairan gula kental.

Pengemasan makanan sangat baik. Menggunakan wadah plastik yang sangat kedap udara dan tahan microwave, direkatkan lagi dengan lakban, dan dibungkus lagi dengan plastik rapat sehingga makanan pun aman, tidak rusak atau tumpah sama sekali dalam pengiriman.

Cara pembuatannya pun mudah, kamu cukup menggoreng ayam tepung yang sudah dalam keadaan tidak beku sebentar saja. Hanya hingga ayam berwarna kuning keemasan.

Jangan menggoreng ayam terlalu lama karena bisa membuat potongan ayam teksturnya keras. Setelah itu lapisi ayam yang sudah ditiriskan dengan “saus spesial” alias lapisan gula hingga rata.

Di wajan yang lain, panaskan saus telur asin, lalu masukkan ayam yang sudah dilapisi saus spesial ke dalam wajan. Aduk dengan saus telur asin hingga rata. Prosesnya hanya membutuhkan waktu tak lebih dari 10 menit, Chicken Salted Egg pun siap disajikan.

Aroma dari telur asin menguar cukup kuat. Sausnya cukup kental sehingga bisa melapisi ayam tepung dengan sempurna. Ada potongan daun jeruk yang membuat rasa saus telur asin semakin segar sehingga tidak membuat enek.

Kamu mungkin merasa aneh dengan adanya lapisan cairan gula yang digunakan. Namun ternyata, cairan gula tersebut sangat berguna untuk membuat saus telur asin jadi kental dan menyeimbangkan rasa antara gurih dan manis pada saus.

Hasilnya rasa ayam jadi seimbang antara gurih dan manis. Cairan gula tersebut juga membantu saus telur asin bisa menempel dengan mudah pada ayam. Ada sedikit rasa pedas juga pada sajian ini, tapi bagi yang terbiasa paling hanya terasa hangat di lidah.

Chicken Salted Egg ini punya satu porsinya dihargai Rp 45.000 per 150 gram. Cukup untuk porsi dua orang. Cocok dinikmati dengan atau tanpa nasi hangat.

Selain Chicken Salted Egg dan Creamy Bitterballen, Kompas.com juga berkesempatan mencicipi sajian unggulan lainnya dari Santapdirumah yakni Kepiting Buncit, Bakso Lobster, dan aneka jenis sambal.

Sajian-sajian tersebut akan diulas dalam artikel selanjutnya. Bagi kamu yang penasaran, kamu bisa melihat menu Santapdirumah lewat Instagram mereka @santapdirumah.

Mereka melayani pemesanan via WhatsApp, direct message Instagram, dan marketplace online.

Produk-produk yang ditawarkan harganya berkisar dari Rp 20.000 – Rp 150.000 dan bisa dikirimkan ke sekitar Jabodetabek, Bandung, hingga Bali.

https://www.kompas.com/food/read/2020/09/01/180800075/coba-frozen-food-ayam-telur-asin-dan-bitterballen-praktis-untuk-di-rumah

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke