Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Beasiswa Unpad 2024, Ada Potongan UKT bagi Mahasiswa

Kompas.com - 04/01/2024, 17:31 WIB
Mahar Prastiwi

Penulis

Beasiswa Unpad 2024 berikutnya adalah Beasiswa Bantuan Biaya Pendidikan Bagi Yang Tidak Mampu.

Program ini berupa bantuan kepada mahasiswa/mahasiswi aktif Universitas Padjadjaran yang ekonominya kurang memadai. Serta memiliki prestasi akademik yang baik. Persyaratan Beasiswa Tidak Mampu dari Unpad antara lain:

1. Surat pengajuan beasiswa TM (Tidak Mampu) diatas materai, diketahui orangtua/wali dan kaprodi

2. Scan kartu keluarga

3. Surat Keterangan Tidak Mampu (SKTM) yang masih berlaku, dikeluarkan minimal oleh kelurahan/desa

4. Scan surat keterangan penghasilan kedua orangtua (Ayah & Ibu) atau wali dari tempat bekerja atau pihak yang berwenang (RT/RW) bagi wiraswasta dan lainnya

5. Dokumen pendukung lainnya (surat kematian, surat pensiun, dan lain-lain)

6. Bukan penerima beasiswa bidikmisi / KIP Kuliah

Periode pendaftaran Beasiswa Bantuan Biaya Pendidikan Bagi Yang Tidak Mampu dibuka 3 hingga 9 Januari 2024.

Baca juga: Cek Daya Tampung Jurusan di Unpad, Persiapan SNBP dan SNBT 2024

Demikian informasi mengenai beasiswa Unpad 2024 yang bisa dimanfaatkan mahasiswa aktif Unpad yang membutuhkan bantuan biaya pendidikan. Informasi lebih lengkap untuk pendaftaran bisa dicek di laman ini https://beasiswa.unpad.ac.id/

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com