Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Dua Bank BUMN Buka Beasiswa S1, Bantuan Biaya Kuliah dan Uang Saku

Kompas.com - 18/09/2023, 15:00 WIB
Sandra Desi Caesaria,
Ayunda Pininta Kasih

Tim Redaksi

5. Menempuh bidang studi berikut:

  • Fakultas Ekonomi dan Bisnis
  • Fakultas Teknik
  • Aktuaria
  • Hukum
  • Psikologi
  • Teknologi Pertanian
  • Pertanian
  • Perikanan
  • Agribisnis
  • Peternakan
  • Kehutanan
  • Fisipol khusus Jurusan Hubungan Internasiona, Ilmu Komunikasi, Administrasi Fiskal, Administrasi Niaga dan Administrasi Negara
  • Fakultas MIPA khusus untuk Jurusan Matematika, Statistika dan Fisika

Batas waktu pendaftaran adalah 14 Oktober 2023. Pendaftaran bisa dilakukan di linkedin BRI atau mengakses di Instagram beasiswa BRI.

2. Beasiswa BSI 2023

BSI membuka informasi beasiswa mahasiswa S1 melalui Instagram @bsi_scholarship. Ada banyak cakupan dan persyaratan yang bisa kamu ketahui. Ini daftar lengkapnya:

Cakupan beasiswa BSI Inspirasi 2023

  • Bantuan UKT sebesar Rp 3 juta selama 4 semester
  • Pembinaan Kepemimpinan diri dan pembangunan karakter
  • Pelatihan ekonomi keuangan syariah
  • Program Social Project
  • Berpeluang magang di industri ekonomi syariah
  • Persyaratan BSI Scholarship Inspirasi 2023

Persyaratan BSI Scholarship Inspirasi 2023

1. Termasuk pada kategori mahasiswa prasejahtera yang dibuktikan dengan SKTM

2. Mahasiswa aktif tahun ke-2 dan 3 atau semester 3 dan 5 dari kampus mitra

3. Minimal IPK 3,00

4. Tidak sedang menerima beasiswa sejenis

5. Foto Formal (menggunakan jas/blazer berwarna hitam dan berlatar warna hijau tosca kode warna: 009B97)

Jadwal Seleksi BSI Scholarship Inspirasi 2023

  • Pendaftaran: 12 September-6 Oktober 2023
  • Seleksi Tahap 1 Administrasi: 12-17 Oktober 2023
  • Seleksi Tahap 2 Psikotes: 19-20 Oktober 2023
  • Seleksi Tahap 3 Wawancara: 30 Oktober-3 November 2023
  • Pengumuman: 12 November 2023

Informasi lebih lanjut serta pendaftaran BSI Scholarship Inspirasi 2023 dapat kamu cek di https://linktr.ee/BSI_Scholarship atau Instagram @BSI_scholarship.

Itulah dua bank milik BUMN yang membuka beasiswa buat mahasiswa S1 dengan yang saku besar dan bantuan UKT. 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:

Artikel ini merupakan bagian dari Lestari KG Media, sebuah inisiatif untuk akselerasi Tujuan Pembangunan Berkelanjutan. Selengkapnya

A member of


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com