Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Biaya Hidup Mahasiswa Yogyakarta, Solo, Semarang, Mana Lebih Murah?

Kompas.com - 25/07/2023, 15:40 WIB
Sandra Desi Caesaria,
Dian Ihsan

Tim Redaksi

 

KOMPAS.com - Biaya hidup mahasiswa di Yogyakarta, Solo, dan Semarang, tentu relatif lebih murah daripada mahasiswa di Jakarta atau Bandung.

Daerah Yogyakarta, Solo, dan Semarang, selalu dipilih mahasiswa baru setiap tahunnya karena pilihan kampus yang beragam dan biaya hidup yang cukup terjangkau

Mahasiswa baru tentu harus tahu dulu jika biaya yang dimaksud mencakup biaya kos atau tempat tinggal, biaya makan, transportasi, dan biaya lainnya.

Baca juga: 15 Kota Pelajar Terbaik di Dunia, Yogyakarta Nomor Berapa?

Namun mana yang lebih murah antara biaya hidup mahasiswa di Yogyakarta, Solo, atau Semarang? Berikut informasi lengkapnya.

Biaya hidup mahasiswa Yogyakarta, Solo, dan Semarang

1. Yogyakarta

Kalau kota yang satu ini memang sudah dikenal murah oleh banyak mahasiswa yang merantau.

Namun saat ini Yogyakarta berkembang pesat. Jadi banyak juga makanan dan tempat tinggal yang harganya relatif sama dengan Jakarta dan Bandung.

Banyak gerai makanan franchise dari pusat Jakarta yang ada di Yogyakarta, contohnya Marugame Udon, Subway, dan gerai makanan lainnya. Tentunya harganya lebih mahal, bisa sekitar Rp 50.000 - Rp 100.000 dalam satu kali hidangan.

Meski begitu kamu jangan khawatir. Masih banyak warung, rumah makan, depot yang harganya cukup murah di Yogyakarta.

Masih ada ayam geprek seharga Rp 15.000 lengkap dengan minuman, bahkan bisa refill minuman.

Biasanya, warteg atau rumah makan daerah kampus lebih terkenal murah. Ayam sepotong tanpa nasi kisaran Rp 8.000 - Rp 11.000. Mahasiswa bisa mengakali biaya makan dengan membeli rice cooker.

Untuk harga kos, biaya kos-kosan di Yogyakarta variatif. Ada kos yang harganya sama dengan kos di Jakarta.

Baca juga: Berapa Biaya Hidup Mahasiswa di Yogyakarta? Catat 5 Pengeluaran Ini

 

Perbedaannya, fasilitas di Yogyakarta lebih lengkap, ukuran kamar lebih luas, dan lokasinya bisa sangat dekat dengan kampus.

Namun, masih ada kos dengan harga murah. Misalnya, kos tanpa perabotan atau kosong tanpa bed, lemari, harganya bisa dimulai dari Rp 250 ribu.

Begitu juga harga kos kamar mandi dalam, kamar mandi luar, pakai atau tanpa AC. Tipe kos ada yang bergabung dalam 1 gedung besar, ada yang jadi satu dengan pemilik kos.

Halaman:


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com