Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Yuk Intip 4 Fasilitas yang Ada di Harvard University, Ada Apa Saja Ya?

Kompas.com - 28/11/2022, 14:34 WIB
Mahar Prastiwi,
Dian Ihsan

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Harvard University merupakan universitas top dunia dan selalu langganan menjadi kampus terbaik versi beberapa lembaga pemeringkatan internasional.

Karena kualitasnya yang tak diragukan lagi, banyak siswa dan mahasiswa dari berbagai negara ingin melanjutkan pendidikan di Harvard University.

Sama seperti perguruan tinggi lainnya, Harvard University juga punya fasilitas yang bisa dimanfaatkan para mahasiswanya.

Namun tahukah kamu bahwa ada beberapa fasilitas menarik yang disediakan Harvard University.

Baca juga: Beasiswa S1-S2 Keperawatan 2023 di 10 Kampus Luar Negeri, Yuk Daftar

Melansir dari akun Instagram kursus persiapan Study Overseas @kobieducation, Senin (28/11/2022) membagikan informasi mengenai fasilitas yang tersedia di Harvard University.

Fasilitas di Harvard University

1. Harvard Shuttle

Fasilitas ini berupa alat transportasi ke kampus dan antarfakultas. Fasilitas yang bisa dimanfaatkan mahasiswa ini bersifat gratis.

2. Menu kantin yang beragam

Sama seperti universitas lainnya, Harvard University juga punya fasilitas kantin. Namun kantin yang ada di Harvard University bisa memfasilitasi kebutuhan para mahasiswa.

Bahkan menu yang tersedia juga memikirkan mahasiswa yang punya mungkin punya riwayat alergi. Selain itu juga ada menu vegetarian, gluten free hingga halal food.

Baca juga: 4 Beasiswa S2-S3 Luar Negeri dengan Uang Saku Rp 300 Juta Per Tahun

3. Reflection room

Fasilitas ini ada di setiap fakultas. Ruangan ini bisa digunakan untuk menunaikan ibadah salat bagi mahasiswa Muslim.

Ruangan ini juga sesuai untuk kegiatan beribadah. Semua mahasiswa bisa memanfaatkan reflection room di Harvard University ini.

4. Free space @harvard innovation labs

Fasilitas ini bisa dimanfaatkan mahasiswa Harvard University untuk melakukan meeting atau conference room gratis.

Mahasiswa juga bisa memanfaatkan studio untuk membuat prototype atau praktik-praktik lainnya.

Baca juga: Universitas Terbaik di Qatar 2022, Referensi Kuliah di Luar Negeri

Itulah 4 fasilitas yang ada di Harvard University dan bisa dimanfaatkan para mahasiswanya. Dari 4 fasilitas ini, adakah fasilitas yang sama dengan kampusmu?

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com