Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 26/06/2022, 20:17 WIB
Mahar Prastiwi,
Albertus Adit

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Bagi kamu yang mendaftar UTBK SBMPTN 2022 namun belum berhasil, jangan menyerah karena masih ada jalur mandiri 2022 yang bisa dimanfaatkan.

Menjelang akhir Juni 2022 ini, masih ada beberapa perguruan tinggi negeri (PTN) yang masih membuka penerimaan mahasiswa baru melalui jalur mandiri.

Jika kamu ingin melanjutkan pendidikan ke jenjang pendidikan tinggi, segera manfaatkan jalur mandiri 2022 dari 8 PTN berikut ini.

Merangkum dari masing-masing laman perguruan tinggi, berikut 8 PTN yang masih membuka pendaftaran di jalur mandiri. 

Baca juga: Kisah Mahasiswa Unesa, Model Disabilitas yang Dirikan Sekolah Khusus Difabel

PTN yang masih membuka jalur mandiri 2022

1. Universitas Indonesia (UI)

Jadwal pelaksanaan Jalur SIMAK UI adalah sebagai berikut:

  • Pendaftaran: 24 Mei - 27 Juni 2022
  • Ujian: 2-4 Juli 2022
  • Pengumuman: 14 Juli 2022
  • Biaya pendaftaran: Rp 500.000 (untuk pilihan Saintek/Soshum) dan Rp 600.000 (untuk Campuran)

Berikut link informasinya https://penerimaan.ui.ac.id/

2. Institut Teknologi Bandung (ITB)

Jadwal jalur SM ITB adalah sebagai berikut:

  • Pendaftaran: 6-29 Juni 2022
  • Pelaksanaan UJK Seni Rupa: 2-4 Juli 2022
  • Pengumuman: 12 Juli 2022
  • Biaya pendaftaran: Rp 500.000

Baca juga: UPN Jogja Masih Buka Jalur Nilai UTBK dan Bela Negara 2022, Ini Infonya

Link pendaftaran https://admission.itb.ac.id/seleksi-mandiri/login/daftar

3. Universitas Negeri Jakarta (UNJ)

Jadwal Penmaba UNJ adalah sebagai berikut:

  • Pendaftaran: 17 Mei - 1 Juli 2022
  • Uji coba ujian: 14 Juli 2022
  • Ujian: 16 Juli 2022
  • Pengumuman: 22 Juli 2022
  • Biaya pendaftaran: Rp 300.000 (pilihan Saintek/Soshum) dan Rp 450.000 (pilihan Campuran)

Link pendaftaran https://penmaba.unj.ac.id/mandiri-ujian-tulis/

4. Universitas Padjadjaran (Unpad)

Jadwal jalur SMUP Unpad adalah sebagai berikut:

  • Batas pendaftaran, pembayaran biaya seleksi dan unggah dokumen persyaratan hingga 27 Juni 2022 pukul 16.00 WIB.
  • Simulasi ujian: 4-5 Juli 2022
  • Ujian: 7 Juli 2022
  • Pengumuman: 18 Juli 2022
  • Biaya pendaftaran: Rp 100.000 (jalur skor UTBK) dan Rp 200.000 (jalur skor ujian SMUP Unpad)

Baca juga: CBT UM UGM Diikuti 40.594 Peserta, Digelar di Jakarta dan Jogja

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com