Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jangan Terlewat, Catat Jadwal Seleksi Mandiri Jalur Ujian Tulis UNS

Kompas.com - 22/06/2022, 17:13 WIB
Mahar Prastiwi,
Dian Ihsan

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Dalam penerimaan mahasiswa baru Seleksi Mandiri, biasanya masing-masing perguruan tinggi negeri (PTN) menyediakan beberapa jalur yang bisa dimanfaatkan siswa.

Ada PTN yang Seleksi Mandirinya menggunakan nilai Ujian Tulis Berbasis Komputer (UTBK) yang diadakan Lembaga Tes Masuk Perguruan Tinggi (LTMPT).

Menggunakan prestasi yang dimiliki siswa dan sejumlah jalur lainnya. Namun ada pula perguruan tinggi yang menyelenggarakan ujian tulis secara mandiri.

Salah satu PTN terbaik di Jawa Tengah (Jateng) Universitas Sebelas Maret (UNS) juga membuka sejumlah jalur di Seleksi Mandiri.

Seleksi Mandiri UNS terdiri dari Seleksi Mandiri Jalur Ujian (SMJU), Seleksi Mandiri Jalur Kemitraan (SMJK), Seleksi Mandiri Jalur Disabilitas (SMJD), dan Seleksi Mandiri Jalur Prestasi (SMJP).

Baca juga: Tips Jadikan Hidroponik sebagai Peluang Bisnis ala Alumnus Unpar

Melansir dari laman resmi SPMB UNS, Rabu (22/6/2022), Seleksi Mandiri Jalur Ujian (SMJU) UTUL UNS diperuntukkan bagi lulusan SMA/MA/SMK atau yang sederajat paling lama tiga tahun terakhir.

Jadwal Ujian Tulis UNS 2022

Melalui jalur ini, calon mahasiswa akan diseleksi dengan menggunakan Nilai Ujian Tulis (UTUL) yang diselenggarakan oleh Universitas Sebelas Maret (UNS).

Bagi kamu yang ingin ikut Ujian Tulis UNS, catat jadwal pelaksanaan berikut ini baik-baik:

1. Pendaftaran Online: 1-26 Juni 2022.

2. Pembayaran Biaya Pendaftaran: 1-26 Juni 2022.

3. Cetak Kartu Peserta: 20-26 Juni 2022.

4. Simulasi Ujian: 27, 28,29 dan 30 Juni 2022.

5. Ujian: 2, 3, 4 dan 5 Juli 2022.

6. Pengumuman Hasil Seleksi: 8 Juli 2022 akan diumumkan di laman https://spmb.uns.ac.id.

Baca juga: PPDB Surakarta 2022 SMP Dimulai 22 Juni, Cek Jadwal dan Syaratnya

Syarat-syarat pendaftaran jalur Ujian Tulis UNS

Ketentuan umum

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com