Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 27/05/2022, 07:25 WIB
Dian Ihsan

Penulis

KOMPAS.com - Universitas Udayana (Unud) akan memiliki guru besar baru sebanyak 6 orang. Keenam guru besar itu akan dikukuhkan pada 28 Mei 2022.

Keenam guru besar itu, yakni 2 dari FMIPA, 2 Fakultas Kedokteran Hewan, 1 Fakultas Ilmu Budaya, dan 1 Fakultas Kedokteran.

Baca juga: Pakar Unpad Tanggapi Aturan Lepas Masker di Ruang Terbuka

Dengan tambahan 6 itu, maka akan semakin banyak jumlah guru besar yang ada di Unud.

Adapun 6 guru besar baru yang akan dikukuhkan adalah Prof. I Made Dwinata, Prof. I Putu Sampurna, Prof. Ida Ayu Made Puspani, Prof. Wiwik Susanah Rita, Prof. Tjokorda Gde Agung Senapathi, dan Prof. Ida Ayu Astarini.

Menurut Rektor Unud Prof. I Nyoman Gde Antara, dari data yang dimiliki, keenam guru besar ini berada di usia muda.

"Kita terus mendorong guru besar dicapai dalam usia relatif lebih muda itu tantangan kita di manajemen," kata Rektor Unud melansir laman Unud, Kamis (26/5/2022).

Dia menyebut, sebelum ada 6 guru besar ini, rasio guru besar Unud ada di angka 12 persen.

Itu artinya, kata dia, pada posisi yang bagus sekali.

Baca juga: Pakar UGM Ungkap Strategi untuk Turunkan Biaya Logistik Indonesia

Karena, target dari kementerian itu minimal 10 persen.

"Artinya untuk Unud, 10 persen telah melampaui. Unud dalam hal ini sudah aman. Tapi jangan teledor, karena purna tugas akan banyak, tentu rasio bisa kurang dari 10 persen, itu menjadi tantangan," ungkap dia.

Saat ini, sebut dia, Unud memiliki kurang lebih 365 orang berjabatan lektor kepala, yang merupakan bahan baku menjadi guru bear.

Harapannya, kata dia, dari 365 orang ini, bisa berproses dan segera dikukuhkan menjadi guru besar.

Selain tambahan guru besar, akreditasi Unud sudah meningkat dari A menjadi Unggul. Hasil itu menjadi modal besar kampus untuk menuju lebih jauh lagi.

"Kita juga merencanakan infrastruktur 8 Dekanat tahun ini, begitu juga lecture building, RS Unud, RS Gigi dan mulut dan perbaikan lain," jelas dia.

Ketua Forum Guru Besar Unud, Prof. Ketut Suastika menyampaikan, forum guru besar Unud diharapkan bisa memberikan sumbangsih pemikiran kepada Unud, daerah, kabupaten, provinsi, nasional, dan internasional.

Baca juga: Mahasiswanya Ditangkap Densus 88, UB Buka Suara

Memang tidak mudah, tapi dengan tambahan 6 guru besar, diharapkan dapat memberikan sumbangsih untuk institusi Unud.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com