KOMPAS.com - Sejak ditayangkan di bioskop Indonesia, film lokal bergenre horor berjudul "KKN di Desa Penari" ini laris atau banyak penontonnya.
Tentu film ini kini jadi bahan perbincangan bagi pecinta film Indonesia. Namun terlepas dari film tersebut, ada bagian yang jadi sorotan yakni terkait seni tari.
Film karya sutradara Awi Suryadi ini setidaknya mengingatkan kita bahwa seni tari telah menjadi bagian dari seni budaya yang tidak terpisahkan dari bangsa Indonesia.
Baca juga: Ditjen Diksi: Pendidikan Vokasi Kini Harus Jadi Pilihan Pertama
Seni tari bahkan menjadi jurusan atau program studi tersendiri yang diajarkan di lembaga pendidikan, salah satunya di SMK.
Hingga saat ini pun, program studi tersebut masih cukup diminati oleh para calon siswa baru.
Bagi yang berminat atau suka dengan seni tari, berikut ini daftar SMK di Indonesia yang memiliki jurusan seni tari yang sudah diakui kompetensinya.
Melansir laman Direktorat Jenderal Pendidikan Vokasi Kemendikbud Ristek, Kamis (19/5/2022), ini 5 SMK dengan jurusan tari:
Dikenal dengan bidang hospitality yang unggul, siapa sangka SMK yang terletak di kawasan Ragunan, Jakarta Selatan ini juga memiliki jurusan seni tari.
Meski jurusan ini terbilang baru, namun sekolah ini kerap melakukan pameran seni tari. Jurusan seni tari sekolah ini juga sudah banyak menciptakan tarian-tarian yang terinspirasi dari tari tradisional Betawi.
Baca juga: Ini Jadwal PPDB Jakarta 2022 Jenjang SMA dan SMK
SMK dengan jurusan seni tari berikutnya ialah SMKN 8 Surakarta. Mempunyai visi menjadi pelestari budaya, sekolah ini berkomitmen mewadahi pelajar berdarah seni melalui sejumlah jurusan seni, salah satunya seni tari.
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.