Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Ingin Kuliah S2 Luar Negeri? Simak Info Beasiswa ke Jepang

KOMPAS.com - Bagi yang ingin kuliah di luar negeri, maka bisa mencari informasi beasiswa. Sebab, ada banyak beasiswa yang dibuka.

Seperti salah satu universitas swasta di Jepang, Ritsumeikan Asia Pacific University (APU) juga membuka beasiswa kuliah S2.

Dilansir dari laman resmi apu.ac.jp, nama program beasiswanya ialah MEXT University Recommendation (UR) 2024.

Adapun MEXT UR Scholarship adalah beasiswa dari Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Olahraga, Sains, dan Teknologi Jepang (MEXT).

Beasiswa ini ditujukan bagi mahasiswa internasional berprestasi yang direkomendasikan oleh APU.

Tentu tujuannya untuk mendorong pertukaran aktif pelajar internasional ke universitas di Jepang, serta meningkatkan daya saing internasional.

Persyaratan beasiswa ke Jepang

1. Warga negara dari negara yang ditunjuk oleh MEXT (salah satunya bisa yang berasal dari Indonesia)

2. Punya keinginan belajar ke luar negeri di Jepang

3. Lahir pada atau setelah 2 April 1989

4. Memiliki IPK minimal 2,30 pada skala 3,00 di universitas sebelumnya

Proses seleksi beasiswa ke Jepang

1. Bagi yang tertarik, maka bisa mengirimkan aplikasi APU paling lambat 15 November 2023 (untuk pendaftaran September 2024).

2. Nantinya, APU akan meninjau dokumen lamaran dan memilih kandidat berprestasi untuk direkomendasikan kepada MEXT.

3. Pelamar yang dipilih untuk direkomendasikan beasiswa ini bakal diberitahu tentang hasil akhir aplikasi APU.

4. Sedang pelamar yang terpilih harus melengkapi dan menyerahkan dokumen aplikasi MEXT tambahan ke APU.

5. Untuk hasil akhir beasiswa bakal ditentukan oleh MEXT.

Cakupan beasiswa ke Jepang

1. Dapat biaya masuk penuh

2. 100 persen biaya kuliah penuh yang ditanggung oleh beasiswa pengurangan biaya APU

3. Tunjangan biaya hidup bulanan 144.000 yen atau sekitar Rp 15 juta (jumlah dapat berubah)

4. Dapat tiket pesawat kelas ekonomi di awal dan akhir program

Jika kamu ingin kuliah di luar negeri dan tertarik beasiswa di Jepang ini, maka pendaftaran dan informasi bisa dilihat dari laman https://admissions.apu.ac.jp/graduate/how_to_apply/external_scholarship/u_recommendation/

https://www.kompas.com/edu/read/2023/09/19/183700971/ingin-kuliah-s2-luar-negeri-simak-info-beasiswa-ke-jepang

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke