Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

RS Premier Jatinegara Buka Lowongan Kerja bagi D3/S1, Buruan Daftar

KOMPAS.com - Salah satu rumah sakit swasta di DKI Jakarta, RS Premier Jatinegara membuka sejumlah lowongan kerja.

Merangkum dari akun linkedin resmi RS Premier Jatinegara, Rabu (23/2/2022), RS Premier Jatinegara membuka lowongan kerja bagi lulusan D3 dan S1 dari beberapa jurusan.

Pada lowongan kerja ini, RS Premier Jatinegara juga memperbolehkan fresh graduate untuk mengirimkan lamaran.

Sekilas tentang RS Premier Jatinegara adalah sebuah rumah sakit swasta yang menjadi rujukan pelayanan kesehatan bagi dokter dan masyarakat yang membutuhkan.

Beroperasi sejak 25 Maret 1989, RS Premier Jatinegara merupakan salah satu rumah sakit swasta terkemuka di Jakarta Timur yang memiliki keunggulan termasuk didalamnya komitmen terhadap mutu, kemudahan akses, kualitas pelayanan, kelengkapan spesialistik dan alat penunjang medis. Berikut lowongan kerja dan kriteria yang dibutuhkan RS Premier Jatinegara.

General Maintenance Staff

Kriteria

1. Pendiidkan minimal D3/S1 Teknik Elektro.
2. Memilih pengalaman lebih diutamakan.
3. Fresh graduate atau lulusan baru welcome to apply.
4. Penempatan RS Premier Jatinegara, Jakarta Timur

General Practitioner

Kriteria

1. Pendidikan Profesi Kedokteran.
2. Memiliki Surat Tanda Registrasi (STR) Dokter.
3. Memiliki kemampuan dasar tentang ACLS dan ATLS.
4. Memiliki sertifikat HIPERKES lebih disukai.

Perawat Hemodialisa (HD)

Kriteria

1. Pendidikan S1 Profesi Ners.
2. Wajib memiliki Surat Tanda Registrasi (STR).
3. Memiliki sertifikat pelatihan HD.
4. Menguasai keterampilan dasar keperawatan.
5. Penempatan RS Premier Jatinegara, Jakarta Timur.

Perawat

Kriteria

1. Pendidikan S1 Profesi Ners.
2. Wajib memiliki Surat Tanda Registrasi (STR).
3. Menguasai keterampilan dasar keperawatan.
4. Penempatan RS Premier Jatinegara, Jakarta Timur

Perawat Intensive Care Unit (ICU)

Kriteria

1. Pendidikan S1 Profesi Ners.
2. Wajib memiliki Surat Tanda Registrasi (STR).
3. Memiliki sertifikat ACLS dan sertifikat pelatihan ICU.
4. Menguasai keterampilan dasar keperawatan
5. Penempatan RS Premier Jatinegara, Jakarta Timur.

Perawat Instalasi Gawat Darurat (IGD)

Kriteria

1. Pendidikan S1 Profesi Ners.
2. Wajib memiliki Surat Tanda Registrasi (STR).
3. Memiliki sertifikat BTCLS.
4. Menguasai keterampilan dasar keperawatan.
5. Penempatan RS Premier Jatinegara, Jakarta Timur.

Bagi kamu yang memenuhi kualifikasi dan tertarik berkarier di RS Premier Jatinegara bisa mengirimkan Surat Lamaran, CV Lengkap melalui email recruitmentrspj@ramsaysimedarby.co.id. Saat mengirimkan lamaran sertakan subyek sesuai posisi yang akan dilamar.

https://www.kompas.com/edu/read/2022/02/24/064000671/rs-premier-jatinegara-buka-lowongan-kerja-bagi-d3-s1-buruan-daftar

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke