Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

8 Universitas dengan Jurusan Bahasa Asing Terbaik di Indonesia

KOMPAS.com - Menguasai bahasa asing di era globalisasi menjadi hal wajib yang perlu dilakukan generasi muda.

Dengan menguasai bahasa asing bisa membuatmu makin percaya diri. Selain itu juga memperbesar peluangmu diterima bekerja di suatu perusahaan.

Jika kamu tertarik mendalami suatu bahasa tertentu, ada beberapa jurusan bahasa dan sastra yang bisa diipilih di perguruan tinggi.

Sejumlah perguruan tinggi negeri (PTN) di Indonesia juga memiliki jurusan bahasa yang sudah diakui kualitasnya.

Merangkum dari laman akupintar.id, Senin (25/10/2021), ada 8 perguruan tinggi yang memiliki jurusan bahasa asing.

Jurusan bahasa asing di 8 universitas berikut ini menjadi incaran calon mahasiswa tiap tahunnya. Kampus mana saja sih yang memiliki jurusan bahasa asing terbaik, yuk simak bersama ulasan berikut ini.

1. Universitas Indonesia (UI)

Jurusan bahasa asing di UI berada di Fakultas Ilmu Pengetahuan Budaya. Di Fakultas initersedia berbagai jurusan bahasa asing, yaitu Bahasa dan Kebudayaan Korea, Sastra Belanda, Sastra Arab, Sastra Cina, Sastra Inggris, Sastra Jepang, Sastra Jerman, Sastra Perancis, dan Sastra Slavia.

2. Universitas Gadjah Mada (UGM)

Di dalam Fakultas Ilmu Budaya UGM tersedia beberapa jurusan bahasa asing, yaitu Bahasa dan Kebudayaan Korea, Sastra Arab, Sastra Inggris, Sastra Jepang, dan Sastra Perancis.

3. Universitas Diponegoro (Undip)

Jika di UI dan UGM tersedia Bahasa dan Kebudayaan Korea, Undip menyediakan jurusan Bahasa dan Kebudayaan Jepang. Jurusan bahasa asing lain di Fakultas Ilmu Budaya Undip adalah Sastra Inggris. 

4. Universitas Pendidikan Indonesia (UPI)

Fakultas Pendidikan Bahasa dan Sastra UPI menaungi Jurusan Pendidikan Bahasa Inggris, Pendidikan Bahasa Jerman, Pendidikan Bahasa Perancis, Bahasa dan Sastra Inggris, Pendidikan Bahasa Arab, Pendidikan Bahasa Jepang, dan Bahasa Korea.

5. Universitas Padjadjaran (Unpad)

Sebagai salah satu PTN terbaik di Indonesia, Unpad juga memiliki jurusan bahasa asing. Fakultas Ilmu Budaya Unpad menaungi beberapa jurusan bahasa asing seperti Bahasa dan Sastra Inggris, Bahasa dan Sastra Perancis, Bahasa dan Sastra Jepang, Bahasa dan Sastra Rusia, Bahasa dan Sastra Jerman, serta Bahasa dan Sastra Arab.

6. Universitas Sumatera Utara (USU)

Fakultas Bahasa di USU disebut sebagai Fakultas Ilmu Budaya. Jurusan bahasa asing di Fakultas Bahasa USU terdiri dari beberapa jurusan yaitu Sastra Arab, Sastra Inggris, Sastra Jepang, dan Sastra Cina.

7. Universitas Airlangga (Unair)

Fakultas Ilmu Budaya Unair, hanya memiliki dua jurusan bahasa yaitu Sastra Jepang dan Sastra Inggris.

8. Universitas Brawijaya (UB)

Sama-sama berada di Jawa Timur, Universitas Brawijaya juga memiliki Fakultas Ilmu Budaya dengan beberapa jurusan bahasa asing.

Tersedia jurusan Sastra Inggris, Sastra Jepang, Sastra Cina, Bahasa dan Sastra Perancis, Pendidikan Bahasa Inggris, dan Pendidikan Bahasa Jepang.

Demikian 8 universitas dengan jurusan bahasa asing terbaik di Indonesia. Kamu bisa menjadikan informasi ini sebagai rekomendasi jika tertarik menekuni bahasa asing saat kuliah.

https://www.kompas.com/edu/read/2021/10/25/150700271/8-universitas-dengan-jurusan-bahasa-asing-terbaik-di-indonesia

Terkini Lainnya

Temui LPAI, Menparekraf Bicara soal Dampak Buruk Game Online dan Nasib Anak Bangsa

Temui LPAI, Menparekraf Bicara soal Dampak Buruk Game Online dan Nasib Anak Bangsa

Edu
15 SMA Swasta Terbaik di Jogja, Nomor 1 Sekolah Khusus Laki-laki

15 SMA Swasta Terbaik di Jogja, Nomor 1 Sekolah Khusus Laki-laki

Edu
Mendikbud Minta PTN Kembalikan Kelebihan Bayar UKT Mahasiswa

Mendikbud Minta PTN Kembalikan Kelebihan Bayar UKT Mahasiswa

Edu
Gelar 'Mini Workshop', Pulpenmas Institute Ajak Sekolah Mulai Perhatikan 'Customer Experience'

Gelar "Mini Workshop", Pulpenmas Institute Ajak Sekolah Mulai Perhatikan "Customer Experience"

Edu
Seluruh Lulusan Kelas 2024 Sinarmas World Academy Diterima di Universitas Top Dunia

Seluruh Lulusan Kelas 2024 Sinarmas World Academy Diterima di Universitas Top Dunia

Edu
7 Program Prioritas Kemenag bagi Guru dan Tendik 2024, Salah Satunya Insentif

7 Program Prioritas Kemenag bagi Guru dan Tendik 2024, Salah Satunya Insentif

Edu
11 SMA dengan Nilai UTBK Tertinggi di Tangsel, Referensi PPDB 2024

11 SMA dengan Nilai UTBK Tertinggi di Tangsel, Referensi PPDB 2024

Edu
UKT Batal Naik, Mendikbud Minta PTN Rangkul Mahasiswa yang Mengundurkan Diri

UKT Batal Naik, Mendikbud Minta PTN Rangkul Mahasiswa yang Mengundurkan Diri

Edu
PPDB Jabar 2024: Cek Dokumen yang Dibutuhkan dan Kuota Semua Jalur

PPDB Jabar 2024: Cek Dokumen yang Dibutuhkan dan Kuota Semua Jalur

Edu
Gelar Dialog di Universiti Sains Malaysia, JIC Ajak Mahasiswa Terlibat Misi Perdamaian Global

Gelar Dialog di Universiti Sains Malaysia, JIC Ajak Mahasiswa Terlibat Misi Perdamaian Global

Edu
Kisah Nikita, Sempat Alami Diskriminasi karena Disabilitas, Kini Lulus dari UGM

Kisah Nikita, Sempat Alami Diskriminasi karena Disabilitas, Kini Lulus dari UGM

Edu
20 SMA Terbaik di DKI Jakarta, Referensi Daftar PPDB 2024

20 SMA Terbaik di DKI Jakarta, Referensi Daftar PPDB 2024

Edu
Selain Batalkan Kenaikan UKT, Kemendikbud Juga Minta PTN Lakukan Ini

Selain Batalkan Kenaikan UKT, Kemendikbud Juga Minta PTN Lakukan Ini

Edu
LPDP Tahap 2 Dibuka Juni, Ini Perbedaan LPDP Reguler dan LPDP PTUD

LPDP Tahap 2 Dibuka Juni, Ini Perbedaan LPDP Reguler dan LPDP PTUD

Edu
BEM SI Minta Kemendikbud Revisi Permendikbud Nomor 2 Tahun 2024 soal UKT

BEM SI Minta Kemendikbud Revisi Permendikbud Nomor 2 Tahun 2024 soal UKT

Edu
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke