Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

[Kabar Data] Menilik Negara Tujuan Utama Ekspor Batu Bara Indonesia

Kompas.com - 12/01/2022, 07:01 WIB
Jawahir Gustav Rizal,
Bayu Galih

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Kebijakan larangan ekspor batu bara yang diterapkan Indonesia pada 1 Januari 2022 mendapatkan protes dari beberapa negara tujuan utama ekspor.

Sejauh ini, tiga negara yang mengandalkan pasokan batu bara dari Indonesia sudah melayangkan protes, yakni Korea Selatan, Jepang, dan terbaru Filipina.

Negara-negara tersebut meminta Indonesia mencabut larangan ekspor batu bara, karena kebijakan tersebut berdampak signifikan terhadap pemenuhan kebutuhan energi mereka.

Pemerintah akhirnya memutuskan untuk mencabut larangan ekspor batu bara. Pembukaan aktivitas ekspor batu bara akan kembali dimulai pada Rabu (12/1/2022).

Sebelumnya, kebijakan pengetatan ekspor batu bara diterapkan guna mengamankan pasokan listrik dalam negeri, terutama untuk operasional Pembangkit Listrik Tenaga Uap (PLTU).

Negara tujuan utama ekspor batu bara Indonesia

Larangan ekspor batu bara Indonesia memiliki pengaruh besar bagi pasokan energi di sejumlah negara yang menjadi tujuan utama ekspor.

Berdasarkan pemberitaan Kompas.com, 2 Januari 2022, sejumlah negara menjadi tujuan utama ekspor batu bara Indonesia pada 2020.

Termasuk di dalamnya adalah Jepang, Korea Selatan, dan Filipina yang sempat mengajukan keberatan atas larangan ekspor batu bara Indonesia yang kini sudah dicabut.

Adapun negara tujuan ekspor batu bara Indonesia yang terbesar adalah China, dengan besaran mencapai 127,7 juta ton.

Ekspor batu bara ke China setara dengan 32 persen dari total volume ekspor tahun 2020 dari data keseluruhan Indonesia mengekspor batu bara ke negara lain.

Berikut daftar negara tujuan ekspor batu bara Indonesia yang terbesar:

  1. China: 127,7 juta ton
  2. India: 97,5 juta ton
  3. Filipina: 27,4 juta ton
  4. Jepang: 26,9 juta ton
  5. Malaysia: 26,1 juta ton
  6. Korea Selatan: 24,7 juta ton
  7. Vietnam: 17,8 juta ton
  8. Taiwan: 17 juta ton
  9. Thailand: 16,8 juta ton
  10. Bangladesh: 7,2 juta ton

Produksi dan penjualan batu bara 2021

Berdasarkan Minerba One Data Indonesia (MODI) volume produksi batu bara Indonesia pada 2021 berhasil melampaui produksi tahun 2020.

Pada 2020, Indonesia memproduksi 565,69 juta ton batu bara, sedangkan pada 2021 batu bara yang diproduksi mencapai 606,59 juta ton.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

[KLARIFIKASI] Belum Ada Bukti Rafael Alun Korupsi Rp 3.000 Triliun

[KLARIFIKASI] Belum Ada Bukti Rafael Alun Korupsi Rp 3.000 Triliun

Hoaks atau Fakta
[KLARIFIKASI] Manipulasi Video Ledakan Asteroid Saat Menabrak Bulan

[KLARIFIKASI] Manipulasi Video Ledakan Asteroid Saat Menabrak Bulan

Hoaks atau Fakta
[HOAKS] Ronaldo Berikan Pujian kepada Timnas Indonesia U23

[HOAKS] Ronaldo Berikan Pujian kepada Timnas Indonesia U23

Hoaks atau Fakta
[HOAKS] Bulan Kembar di Pegunungan Arfak pada 26 April

[HOAKS] Bulan Kembar di Pegunungan Arfak pada 26 April

Hoaks atau Fakta
[HOAKS] Video Pelatih Korsel Mengamuk Usai Kalah dari Indonesia di Piala Asia U23

[HOAKS] Video Pelatih Korsel Mengamuk Usai Kalah dari Indonesia di Piala Asia U23

Hoaks atau Fakta
[KLARIFIKASI] Penjelasan Pertamina soal Video Konsumen Cekcok di SPBU Putussibau

[KLARIFIKASI] Penjelasan Pertamina soal Video Konsumen Cekcok di SPBU Putussibau

Hoaks atau Fakta
Cek Fakta Sepekan: Hoaks Penetapan Prabowo-Gibran Ditunda | Bahaya SO2 di Jawa

Cek Fakta Sepekan: Hoaks Penetapan Prabowo-Gibran Ditunda | Bahaya SO2 di Jawa

Hoaks atau Fakta
[VIDEO] Beredar Hoaks Sandra Dewi Dijemput Paksa Polisi

[VIDEO] Beredar Hoaks Sandra Dewi Dijemput Paksa Polisi

Hoaks atau Fakta
[KLARIFIKASI] Konten Satire, Jokowi Pegang 'Kartu Kabur Saat Demo'

[KLARIFIKASI] Konten Satire, Jokowi Pegang "Kartu Kabur Saat Demo"

Hoaks atau Fakta
[VIDEO] Hoaks Uang Nasabah Hilang di Bank akibat Bansos Pemilu, Jangan Terhasut!

[VIDEO] Hoaks Uang Nasabah Hilang di Bank akibat Bansos Pemilu, Jangan Terhasut!

Hoaks atau Fakta
INFOGRAFIK: Beredar Hoaks Pengibaran Bendera GAM Setelah Putusan MK, Awas Provokasi

INFOGRAFIK: Beredar Hoaks Pengibaran Bendera GAM Setelah Putusan MK, Awas Provokasi

Hoaks atau Fakta
INFOGRAFIK: Bantahan Indonesia soal Upaya Normalisasi Hubungan dengan Israel

INFOGRAFIK: Bantahan Indonesia soal Upaya Normalisasi Hubungan dengan Israel

Hoaks atau Fakta
[HOAKS] KPU Tunda Penetapan Prabowo-Gibran sebagai Presiden-Wapres Terpilih

[HOAKS] KPU Tunda Penetapan Prabowo-Gibran sebagai Presiden-Wapres Terpilih

Hoaks atau Fakta
[HOAKS] Puan Promosikan Obat Nyeri Sendi

[HOAKS] Puan Promosikan Obat Nyeri Sendi

Hoaks atau Fakta
[KLARIFIKASI] Azan Berkumandang di Lancaster House, Bukan Istana Buckingham

[KLARIFIKASI] Azan Berkumandang di Lancaster House, Bukan Istana Buckingham

Hoaks atau Fakta
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com