Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

6 Tanaman Hias yang Harganya hingga Ratusan Juta Rupiah dan Dicari Orang

Kompas.com - 16/01/2022, 07:52 WIB
Farid Assifa

Penulis

KOMPAS.com - Simak daftar tanaman hias mahal yang akan populer dan dicari banyak orang.

Diketahui bahwa tanaman hias bukan hanya untuk mempercantik dan menghijaukan rumah, tetapi juga menjadi simbol status dan gengsi.

Oleh karena itu, ada sebagian tanaman hias yang harganya fantastis namun tetap diburu banyak orang.

Pada awal tahun 2022 ini, ada sejumlah tanaman hias yang harganya mahal dan dicari banyak orang.

Baca juga: 6 Tanaman Hias Mahal yang Akan Banyak Diburu pada 2022

Berikut enam tanaman hias mahal yang diburu banyak orang sebagaimana dilansir YouTube Made In Jumah via Kompas.com.

1. Philodendron Gloriosum White Vein

Ini merupakan tanaman hias jenis philodendron. Harganya terbilang mahal, yakni Rp 5 juta.

Namun harga yang terbilang fantastis ini sebanding dengan kecantikannya.

Philodendron gloriosium white vein memiliki bentuk daun seperti jantung berwarna hijau, yang mana terdapat corak garis tulang daun berwarna putih yang terlihat sangat kontras.

2. Monstrea Mint

Monstrea mint merupakan tanaman hias yang memiliki bentuk dan corak warna daun super menawan. Ciri khasnya adalah sobejak daun khas monstrea yang berwarna hijau kekuningan, atau biasa disebut mint.

Harga tanaman hias Monstrea Mint ini berkisar Rp 25 juta hingga ratusan juta rupiah.

3. Philodendron Patriciae

Salah satu kekhasan tanaman hias Philodendron Patriciae ini adalah bentuk daun memanjang yang permukaannya didomiasi warna hijau tua.

Tanaman hias ini dihargai antara Rp 20 juta hingga Rpp 50 juta.

4. Alocasia Melo

Alocasia Melo Alocasia melo biasa disebut alocasia badak atau alocasia kulit badak.

Sesuai namanya, alocasia jenis ini memang memiliki tekstur permukaan daun yang hampir mirip dengan tekstur kulit badak.

Tanaman alocasia ini juga banyak diburu oleh pecinta tanaman hias. Adapun untuk kisaran harganya berkisar antara Rp 600.000 hingga jutaan rupiah.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Terpopuler

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com