Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

20 Mei 2024 Hari Kebangkitan Nasional, Libur Tanggal Merah atau Tidak?

Kompas.com - 18/05/2024, 17:00 WIB
Alicia Diahwahyuningtyas,
Rizal Setyo Nugroho

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Hari Kebangkitan Nasional (Harkitnas) diperingati setiap tanggal 20 Mei. Tahun ini Harkitnas jatuh pada Senin (20/5/2024).

Tema peringatan Harkitnas yang ke-116 adalah "Bangkit untuk Indonesia Emas".

Pemilihan tema Harkitnas 2024 ini diharapkan bisa membawa nilai-nilai semangat dan kekuatan untuk bangkit menuju Indonesia Emas. 

Peringatan Harkitnas pertama kali ditetapkan oleh pemerintah Indonesia melalui Keputusan Presiden Nomor 31 Tahun 1959 pada 16 Desember 1959.

Tanggal 20 Mei dijadikan peringatan Hari Kebangkitan Nasional berkaitan dengan berdirinya organisasi Budi Utomo 20 Mei 1908.

Lantas, apakah peringatan Hari Kebangkitan Nasional 20 Mei 2024 termasuk hari libur nasional?

Baca juga: Pedoman Lengkap Acara Hari Kebangkitan Nasional 2024 dan Bacaan Doanya

Hari Kebangkitan Nasional 20 Mei libur atau tidak?

Pemerintah melalui Surat Keputusan Bersama Menteri Agama, Menteri Ketenagakerjaan, dan Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (SKB 3 Menteri), telah menetapkan hari libur serta cuti bersama 2024 yang berlaku di seluruh Indonesia.

Adapun untuk Hari Kebangkitan Nasional 20 Mei 2024 meskipun masuk dalam kategori hari besar nasional, namun Harkitnas bukan termasuk tanggal merah dan hari libur. 

Dengan begitu, maka seluruh instansi dan perusahaan swasta tetap menjalankan aktivitasnya seperti hari kerja, seperti biasanya.

Adapun hal tersebut juga berlaku untuk siswa SD, SMP, SMK, dan lainnya.

Baca juga: Link Download Logo dan Tema Hari Kebangkitan Nasional 2024

Hari libur dan cuti bersama Mei 2024

Merujuk SKB 3 Menteri Nomor 855/2023, Nomor 3/2023, dn Nomor 4/2023 tentang Hari Libur Nasional dan Cuti Bersama Tahun 2024, berikut daftar hari libur dan cuti bersama pada Mei 2024:

  • Rabu, 1 Mei 2024: Hari Buruh Internasional
  • Kamis, 9 Mei 2024: Kenaikan Yesus Kristus
  • Jumat, 10 Mei 2024: Cuti bersama Kenaikan Yesus Kristus
  • Kamis, 23 Mei 2024: hari raya Waisak 2568 BE
  • Jumat, 24 Mei 2024: Cuti bersama Waisak 2568 BE

Adapun jika melihat daftar hari libur di atas, masyarakat akan mendapatkan hari libur panjang ketika hari nasional dan cuti bersama jatuh pada Kamis dan Jumat.

Namun demikian, karena Kenaikan Yesus Kristus sudah lewat, masyarakat bisa menikmati libur panjang yang jatuh pada akhir bulan saat perayaan Waisak 2568 BE pada 23-26 Mei 2024.

Hari libur panjang tersebut dapat dimanfaatkan bagi masyarakat yang ingin merencanakan agenda berlibur pada Mei 2024.

Halaman:

Terkini Lainnya

5 Fakta Kasus Mobil Mewah Pakai Pelat Dinas Palsu DPR, Seret Pengacara Berinisial HI

5 Fakta Kasus Mobil Mewah Pakai Pelat Dinas Palsu DPR, Seret Pengacara Berinisial HI

Tren
Beli Elpiji Wajib Pakai KTP, Pertamina: Masyarakat yang Belum Daftar Masih Dilayani

Beli Elpiji Wajib Pakai KTP, Pertamina: Masyarakat yang Belum Daftar Masih Dilayani

Tren
Kata PBB, Uni Eropa, Hamas, dan Israel soal Usulan Gencatan Senjata di Gaza

Kata PBB, Uni Eropa, Hamas, dan Israel soal Usulan Gencatan Senjata di Gaza

Tren
Beda Kemenag dan MUI soal Ucapan Salam Lintas Agama

Beda Kemenag dan MUI soal Ucapan Salam Lintas Agama

Tren
Orang dengan Gangguan Kesehatan Ini Sebaiknya Tidak Minum Air Kelapa Muda

Orang dengan Gangguan Kesehatan Ini Sebaiknya Tidak Minum Air Kelapa Muda

Tren
BMKG: Wilayah Berpotensi Hujan Lebat, Petir, dan Angin Kencang pada 2-3 Juni 2024

BMKG: Wilayah Berpotensi Hujan Lebat, Petir, dan Angin Kencang pada 2-3 Juni 2024

Tren
[POPULER TREN] Harga BBM Pertamina per 1 Juni 2024, Asal-usul Kata Duit

[POPULER TREN] Harga BBM Pertamina per 1 Juni 2024, Asal-usul Kata Duit

Tren
Bagaimana Cahaya di Tubuh Kunang-kunang Dihasilkan? Berikut Penjelasan Ilmiahnya

Bagaimana Cahaya di Tubuh Kunang-kunang Dihasilkan? Berikut Penjelasan Ilmiahnya

Tren
Moeldoko Sebut Tapera Tak Akan Senasib dengan Asabri, Apa Antisipasinya Agar Tak Dikorupsi?

Moeldoko Sebut Tapera Tak Akan Senasib dengan Asabri, Apa Antisipasinya Agar Tak Dikorupsi?

Tren
Tips Mengobati Luka Emosional, Berikut 6 Hal yang Bisa Anda Lakukan

Tips Mengobati Luka Emosional, Berikut 6 Hal yang Bisa Anda Lakukan

Tren
Profil Francisco Rivera, Pemain Terbaik Liga 1 Musim 2023/2024

Profil Francisco Rivera, Pemain Terbaik Liga 1 Musim 2023/2024

Tren
Benarkah Pakai Sampo Mengandung SLS dan SLES Bikin Rambut Rontok? Ini Kata Dokter

Benarkah Pakai Sampo Mengandung SLS dan SLES Bikin Rambut Rontok? Ini Kata Dokter

Tren
Dinilai Muluskan Jalan Kaesang, Ini Sosok Penggugat Batas Usia Calon Kepala Daerah

Dinilai Muluskan Jalan Kaesang, Ini Sosok Penggugat Batas Usia Calon Kepala Daerah

Tren
Apa Itu Skala Waktu Greenwich Mean Time (GMT)? Berikut Sejarahnya

Apa Itu Skala Waktu Greenwich Mean Time (GMT)? Berikut Sejarahnya

Tren
Gunung Semeru Hari Ini Erupsi 8 Kali, Tinggi Letusan 400 Meter

Gunung Semeru Hari Ini Erupsi 8 Kali, Tinggi Letusan 400 Meter

Tren
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com