Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Sederet Manfaat dan Efek Samping Makan Nasi Putih Dingin

Kompas.com - 26/11/2023, 08:00 WIB
Alicia Diahwahyuningtyas,
Rizal Setyo Nugroho

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Nasi adalah salah satu makanan pokok yang banyak disukai di seluruh dunia, terutama di negara-negara Asia, Afrika, dan Amerika Latin.

Dikutip dari Times of India, nasi kaya akan serat, vitamin, dan mineral seperti niasin, vitamin D, vitamin B, tiamin, kalsium, magnesium dan zat besi.

Selain itu, nasi mudah dicerna dan memiliki lebih sedikit lemak jenuh serta memiliki kolesterol baik dibandingkan makanan lainnya.

Biasanya, nasi akan disantap dengan lauk dan sayuran selagi masih hangat. Namun, beberapa orang juga suka menyantap nasi saat sudah dingin.

Lantas, apa yang terjadi saat makan nasi dingin

Baca juga: Ramai soal Sindrom Nasi Goreng, Apa Itu?


Manfaat makan nasi dingin

Nasi dingin memiliki kandungan pati resisten yang jauh lebih tinggi dibandingkan nasi yang baru dimasak.

Pati resisten memiliki serat tidak larut yang sulit dicerna oleh tubuh. Namun demikian, keberadaan bakteri di usus dapat memfermentasi pati resisten tersebut.

Selanjutnya, hasil fermentasi itu bertindak sebagai prebiotik, yang berdampak pada fungsi dua hormon utama yakni glukagon dan peptida YY, yang memengaruhi nafsu makan Anda.

Pati resisten dalam nasi dingin berdampak pada hormon antidiabetes dan antiobesitas, sehingga semakin meningkatkan sensitivitas insulin dan mengurangi lemak perut.

Menurut penelitian yang dilakukan terhadap 15 orang dewasa sehat, mengonsumsi nasi putih yang dimasak dan didinginkan selama 24 jam pada suhu 4 derajat Celsius dan kemudian dipanaskan kembali, secara efektif mengurangi kadar gula darah setelah makan.

Studi lain menetapkan bahwa konsumsi bubuk beras yang diolah dapat meningkatkan kadar kolesterol darah dan kesehatan usus.

Baca juga: Cara Membersihkan Rice Cooker yang Berisi Nasi Basi

Halaman:

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com