Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Cara Menghilangkan Bau Kencing Kucing pada Perabotan Rumah

Kompas.com - 25/10/2023, 22:00 WIB
Aulia Zahra Zain,
Inten Esti Pratiwi

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Pemilik kucing tidak selalu bisa mencegah anak bulu kesayangannya buang air kecil sembarangan di dalam rumah.

Kucing yang telah dilatih untuk buang air kecil pada kotak berpasir (litter box) terkadang juga masih buang air kecil sembarangan.

Bau kencing kucing mirip amonia sehingga memiliki aroma yang kuat dan sulit dihilangkan. Terutama jika menempel pada perabotan rumah seperti karpet di ruang tamu Anda.

Parahnya lagi, meskipun Anda bisa menghilangkan bau busuk dari kencing kucing menggunakan bahan-bahan seperti soda kue atau cuka, bau tersebut bisa muncul kembali ketika permukaan barang tersebut menjadi lembap.

Lantas, bagaimana cara membersihkan perabotan rumah yang terkena bau dari kencing kucing?

Baca juga: Perut Kucing Membesar, Benarkah Karena Penyakit FIP? Ini Kata Dokter

Cara menghilangkan bau kencing kucing pada perabotan rumah

Faktanya, bau kencing kucing bisa bertahan bertahun-tahun di atas karpet atau perabotan rumah lainnya.

Berikut adalah cara menghilangkan bau kencing kucing pada perabotan rumah: 

1. Cara menghilangkan bau kencing kucing di karpet

Ilustrasi kucing di karpetPEXELS/ PIXABAY Ilustrasi kucing di karpet

Dikutip dari housedigest (8/9/2023), langkah pertama dalam membersihkan kencing kucing dari karpet adalah dengan mengambil handuk kecil yang dapat menyerap dan menyeka noda tersebut. Seka noda kencing kucing dengan handuk menggunakan kaki.

Kemudian, semprot area tersebut dengan pembersih berbasis enzim dengan takaran yang banyak.

Terdapat pilihan penghilang noda dan bau kencing kucing yang dapat dibeli di supermarket.

Setelah menyemprot noda kencing dengan pembersih enzim, diamkan selama beberapa jam sampai benar-benar kering.

Anda juga dapat menaburkan sedikit soda kue di atas noda tersebut untuk menyerap bau yang tersisa pada karpet Anda.

Terakhir, gunakan penyedot debu untuk melakukan pembersihan karpet secara keseluruhan.

Baca juga: Mengenal Kucing Kurilian Bobtail, Si Ekor Pendek Lucu dari Rusia

2. Cara menghilangkan bau kencing kucing pada pakaian

Ilustrasi kucing menempel pada bajuiStockphoto/Larisa Stefanuyk Ilustrasi kucing menempel pada baju

Halaman:

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com