Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Video Viral Selokan Mataram Jebol, Berlokasi di Dekat Proyek Jalan Tol Yogyakarta-Bawen

Kompas.com - 22/10/2023, 20:30 WIB
Ahmad Naufal Dzulfaroh,
Farid Firdaus

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Media sosial diramaikan dengan unggahan video jebolnya Selokan Mataram di wilayah Seyegan, Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY).

Dalam ungganan itu, tampak air dari selokan mataram menggenangi jalanan sekitar.

Sejumlah bangunan semi permanen pun tampak mengalami kerusakan parah akibat arus air dari Selokan Mataram.

"Kondisi akibat Selokan Mataram jebol di Seyegan, Sleman pagi ini," tulis akun X @merapi_uncover dalam unggahannya, Minggu (22/10/2023).

Penjelasan BBWSSO

Petugas Balai Besar Wilayah Sungai Serayu Opak (BBWSSO) Dono Aji membenarkan insiden jebolnya Selokan Mataram itu.

Menurutnya, Selokan Mataram di wilayah Seyegan, Sleman jebol pada Minggu (22/10/2023) sekitar pukul 04.30 WIB pagi.

"Benar, tapi sudah diperbaiki. Lokasi berdekatan dengan pilar jalan tol Jogja-Bawen," kata Dono Aji saat dikonfirmasi Kompas.com, Minggu.

Ia menjelaskan, proses perbaikan saat ini masih terus dilakukan oleh petugas terkait.

Kendati demikian, air Selokan Mataram sudah tidak lagi menggenangi permukiman sekitar.

"Sampai sekarang masih diperbaiki. Tanggul yang jebol sudah ditutup dan debit air dikurangi," jelas dia.

Untuk mengantisipasi peristiwa serupa, Dono Aji menyebut pihak jalan tol akan segera melakukan pengecoran kering.

Baca juga: Viral, Video Detik-detik Tanggul Tanjung Emas Semarang Jebol

Jalan tol Yogyakarta-Bawen

Hingga Agustus 2023, progres pengerjaan konstruksi Jalan Tol Yogyakarta-Bawen mencapai 53,66 persen, dengan progres pembebasan lahan 76,46 persen.

Jalan tol ini direncanakan akan dibangun sepanjang 75,82 kilometer dan melintas dua provinsi, yakni Jawa Tengah dan DIY.

Dengan adanya jalan tol ini, diharapkan dapat mengurangi lalu lintas yang padat di jalan arteri, dikutip dari laman Kemen PUPR.

Selain itu, Jalan Tol Yogyakarta-Bawen juga diharapkan mampu mendukung kawasan industri di koridor Ungaran-Bawen, serta pengembangan kawasan pariwisata Joglosemar.

Jaln tol ini direncanakan akan memiliki 4 interchange dan beroperasi tahun ini.

Proyek ini menerima dukungan dana dari pemerintah sebesar Rp 7,427 triliun.

Baca juga: Viral Video Tanggul Sungai Citarum Jebol, Bagaimana Kondisinya?

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com