Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Berbahayakah Menambahkan Krim ke Dalam Secangkir Kopi?

Kompas.com - 05/06/2023, 07:30 WIB
Alicia Diahwahyuningtyas,
Inten Esti Pratiwi

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Kopi menjadi minuman favorit banyak orang, hal ini bisa terlihat dari banyaknya kedai kopi di berbagai sudut kota di dunia.

Karena eksitensi kopi yang terus naik, beberapa orang juga mengkreasikan kopi mereka dengan menambahkan beberapa bahan untuk menciptakan rasa yang nikmat.

Tak hanya gula dan susu, saat ini kopi banyak ditambahkan dengan beberapa bahan lain seperti sirup rasa dan krim.

Meskipun menambahkan krim ke dalam kopi bisa membuat rasa lebih creamy dan enak, akan tetapi krim dalam kopi juga bisa menambah jumlah kalori dan lemak.

Lantas, apa efek bila menambahkan krim ke dalam kopi?

Baca juga: 6 Kesalahan Minum Kopi yang Bisa Berdampak Buruk bagi Kesehatan, Apa Saja?

Mengapa orang menambahkan krim ke dalam kopi?

Alasan mengapa orang menambahkan krim ke dalam kopi.Unsplash/Mike Kenneally Alasan mengapa orang menambahkan krim ke dalam kopi.
Dilansir dari Live Strong, kopi hitam sejatinya adalah minuman yang bebas kalori, karbohidrat, lemak, dan gula. Kendati demikian, orang yang benar-benar meminum kopi hitam sangatlah jarang.

Menurut sebuah penelitian pada Mei 2017 di Public Health, sekitar 67 persen orang Amerika akan menambahkan krim dan gula ke dalam kopi mereka.

Kopi hitam terkenal memiliki rasa pahit alami, itulah sebabnya mengapa kopi dengan krim dan gula merupakan kombinasi yang cocok.

Kedua bahan tersebut membantu menyeimbangkan rasa dalam kopi dan membuatnya lebih manis dan enak diminum.

Krim merupakan komponen yang terbuat dari susu sapi, sumber protein, kalsium, dan vitamin B.

Kendati demikian, krim juga merupakan sumber lemak jenuh dan kalori.

Baca juga: Waktu Terbaik Minum Kopi Menurut Sains, Tidak Harus di Pagi Hari 

Efek menambahkan krim ke dalam kopi

Apabila krim dikonsumsi terlalu banyak, maka dapat menimbulkan efek kesehatan yang negatif.

Masih dari sumber yang sama, Livestrong, berikut ini adalah beberapa dampak menambahkan krim ke dalam kopi:

1. Produk susu bisa memengaruhi kesehatan

Krim adalah salah satu produk yang berasal dari susu sapi. Meski susu membantu membangun tulang yang kuat, namun mengonsumsi terlalu banyak susu dapat membahayakan kesehatan tulang pada beberapa orang.

Misalnya, minum tiga hingga enam gelas susu sehari dikaitkan dengan tingkat kematian dan patah tulang daripada minum kurang dari satu gelas sehari, menurut sebuah studi observasi pada Oktober 2014 di The BMJ. 

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Bisakah Vitamin D Menurunkan Berat Badan? Ini Penjelasannya

Bisakah Vitamin D Menurunkan Berat Badan? Ini Penjelasannya

Tren
Link Live Streaming dan Jadwal Pertandingan Perempat Final Thomas & Uber Cup 2024 Hari Ini

Link Live Streaming dan Jadwal Pertandingan Perempat Final Thomas & Uber Cup 2024 Hari Ini

Tren
Tumor Disebut Bisa Menumbuhkan Gigi dan Rambut Sendiri, Benarkah?

Tumor Disebut Bisa Menumbuhkan Gigi dan Rambut Sendiri, Benarkah?

Tren
7 Fakta Pembunuhan Wanita dalam Koper di Cikarang, Pelaku Ditangkap Jelang Resepsi 5 Mei

7 Fakta Pembunuhan Wanita dalam Koper di Cikarang, Pelaku Ditangkap Jelang Resepsi 5 Mei

Tren
BMKG: Wilayah Berpotensi Hujan Lebat, Petir, dan Angin Kencang pada 3-4 Mei 2024

BMKG: Wilayah Berpotensi Hujan Lebat, Petir, dan Angin Kencang pada 3-4 Mei 2024

Tren
[POPULER TREN] Suhu Panas Menerjang Indonesia di Awal Mei 2024 | Jadwal Laga Indonesia Vs Irak di Piala Asia U23

[POPULER TREN] Suhu Panas Menerjang Indonesia di Awal Mei 2024 | Jadwal Laga Indonesia Vs Irak di Piala Asia U23

Tren
Kemendikbud: Penerima KIP Kuliah Bergaya Hidup Mewah Diminta Mundur

Kemendikbud: Penerima KIP Kuliah Bergaya Hidup Mewah Diminta Mundur

Tren
Covid-19 Varian FLiRT Terdeteksi di AS, Memicu Peringatan Lonjakan Kasus di Musim Panas

Covid-19 Varian FLiRT Terdeteksi di AS, Memicu Peringatan Lonjakan Kasus di Musim Panas

Tren
Machu Picchu dan Borobudur

Machu Picchu dan Borobudur

Tren
6 Kebiasaan Sederhana yang Membantu Meningkatkan Angka Harapan Hidup

6 Kebiasaan Sederhana yang Membantu Meningkatkan Angka Harapan Hidup

Tren
Bolehkah Memakai 'Pimple Patch' Lebih dari Sekali?

Bolehkah Memakai "Pimple Patch" Lebih dari Sekali?

Tren
Polisi dan Istri Brigadir RAT Beda Keterangan soal Keberadaan Korban Sebelum Tewas

Polisi dan Istri Brigadir RAT Beda Keterangan soal Keberadaan Korban Sebelum Tewas

Tren
Viral, Video Wisatawan di Curug Ciburial Bogor Kena Pungli, Pelaku Sudah Diamankan

Viral, Video Wisatawan di Curug Ciburial Bogor Kena Pungli, Pelaku Sudah Diamankan

Tren
Alasan Kapolri Buka Peluang Pengungkapan Kasus Meninggalnya Brigadir RAT Dibuka Kembali

Alasan Kapolri Buka Peluang Pengungkapan Kasus Meninggalnya Brigadir RAT Dibuka Kembali

Tren
Kasus KIP Kuliah, Undip: Mahasiswi Rela Mundur untuk Digantikan yang Lebih Butuh

Kasus KIP Kuliah, Undip: Mahasiswi Rela Mundur untuk Digantikan yang Lebih Butuh

Tren
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com