Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

9 Cara Ampuh dan Mudah Membasmi Kamitetep di Rumah, Lakukan Segera

Kompas.com - 03/05/2023, 06:30 WIB
Erwina Rachmi Puspapertiwi,
Rizal Setyo Nugroho

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Kamitetep adalah serangga yang biasa menempel di dinding atau langit-langit rumah. Selain itu, kamitetep juga serangga berbahaya karena bisa menyebabkan kulit gatal.

Dikutip dari website Entomologi dan Nematologi Universitas Florida (UF), kamitetep memiliki nama latin Phereoeca uterella atau ngengat dalam famili Tineidae dari Lepidoptera.

Serangga ini membentuk kepompong dari benang-benang sutra saat masih berupa larva. Kemudian, di bagian luar, larva akan pasir, tanah, atau bahkan kotoran di bagian luarnya.

Baca juga: 6 Cara Mudah dan Ampuh Menghilangkan Kamitetep di Rumah

Karena berbahaya dan bisa membuat gatal kulit, banyak orang yang berusaha membasminya apabila dijumpai di rumah. 

Ada sejumlah penyebab kamitetep dapat hidup di rumah, yaitu:

  • Lingkungan lembab: kamitetep suka berkembang biak di area lembab.
  • Jaring laba-laba: kamitetep senang berburu makanan, terutama jaring laba-laba yang tidak berpenghuni. Serangga ini memakan jaring tersebut karena kandungan serat suteranya yang dapat digunakan untuk membuat kepompong,
  • Rambut rontok: selain jaring laba-laba, kamitetep juga makan rambut untuk membuat kepompongnya.
  • Serangga mati: kamitetep juga berburu bangkai serangga, terutama yang berada di tempat lembab dan gelap.
  • Tanaman: serat alami pada tumbuhan merupakan sumber makanan yang ideal untuk kamitetep. Inilah alasan mereka bisa tumbuh di pohon.
@wadahkotak Kamitetep (Phereoeca uterella) adalah spesies ngengat yang berasal dari famili Tinedae dan ordo Lepidoptera. Serangga ini ditemukan dalam bentuk larva atau ulat dalam kepompong sehingga beberapa kalangan juga menyebutnya sebagai ulat kantong atau bagworm. Kepompong dari kamitetep berbentuk seperti biji mentimun, terbentuk dari serat sutra, pasir, dan tanah. Kamitetep umumnya tinggal di sejumlah bagian rumah yang lembap, berdebu, dan gelap, misalnya dinding, lemari, dan bawah kasur. (hellosehat.com) Kamitetep memiliki bulu pada tubuhnya sebagai pertahanan terhadap hal yang berbahaya. Saat mengalami kontak langsung dengannya, maka serangga ini akan meninggalkan bulunya sebagai perlawanan. Bulu kamitetep dapat menyebabkan berbagai masalah gangguan kesehatan pada kulit manusia, seperti: - Kemerahan yang melebar. - Gatal pada area kulit yang mengalami kemerahan. - Pembengkakan pada kulit yang gatal. - Iritasi atau nyeri pada kulit. (halodoc.com) #mikroskop #zoom1000x #wadahkotak #kamitetep #serangga ? Dream - The Pied Pipers

Cara membasmi kamitetep

Berikut ini cara membasmi dan mencegah munculnya kamitetep di rumah. 

1. Rajin membersihkan rumah

Rutin membersihkan rumah, terutama dengan penyedot debu, dapat membasmi sumber makanan sekaligus telur dan kamitetep itu sendiri.

Jangan lupa bersihkan jaring laba-laba dari jendela dan sudut rumah yang sering menjadi tempat hidup kamitetep.

2. Simpan pakaian dengan baik

Kamitetep dapat mengonsumsi serat wol dari pakaian. Jika biarkan, baju akan rusak.

Karena itu, sebaiknya masukkan pakaian ke kantong plastik tertutup atau beri kapur barus untuk mencegah kamitetep.

3. Bersihkan larva kamitetep

Bersihkan sudut-sudut rumah yang sering dihuni kamitetep. Saat melihat serangga ini, segera buang keluar rumah.

Jika menempel di baju, cucilah dengan air panas. Tindakan ini akan mencegah mereka semakin berkembang biak.

Baca juga: Cara Mengusir Kutu Beras secara Alami

4. Membuang kayu busuk

Serangga ini dapat berkembang biak di kayu. Selain itu, sebagian besar kayu busuk memiliki kelembapan yang menarik serangga ini.

Oleh karena itu, buang kayu busuk atau ganti bagian rumah yang dibangun dari kayu untuk mencegah kamitetep tinggal di sana.

5. Semprotkan insektisida

Semprotan insektisida akan efektif membasmi kamitetep. Agar lebih ampuh, gunakan secara berkala di tempat atau benda yang disukainya.

6. Rajin merawat rumah

Rumah yang tidak dirawat akan menimbulkan muncul jaring laba-laba yang disukai kamitetep. Cegah serangga ini berkembang biak dengan membersihkan setiap kotoran, debu, dan jaring laba-laba, serta menutup retakan di dinding.

Baca juga: 10 Cara Mengusir Lalat Limbah, Serangga Terbang yang Ada di Kamar Mandi

Halaman Berikutnya
Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Kronologi Kecelakaan di KM Tol Jakarta-Cikampek, 2 Orang Luka-luka

Kronologi Kecelakaan di KM Tol Jakarta-Cikampek, 2 Orang Luka-luka

Tren
Benarkah Infus 'Whitening' Bisa Membahayakan Ginjal? Ini Kata Dokter

Benarkah Infus "Whitening" Bisa Membahayakan Ginjal? Ini Kata Dokter

Tren
Jam Berapa Pertandingan Thomas Cup 2024 Indonesia Vs India? Simak Jadwalnya

Jam Berapa Pertandingan Thomas Cup 2024 Indonesia Vs India? Simak Jadwalnya

Tren
Ada Efek Samping Langka, Bagaimana Nasib Orang yang Sudah Disuntik Vaksin AstraZeneca?

Ada Efek Samping Langka, Bagaimana Nasib Orang yang Sudah Disuntik Vaksin AstraZeneca?

Tren
Ini Alasan Pertamina Tidak Menaikkan Harga BBM Mei 2024

Ini Alasan Pertamina Tidak Menaikkan Harga BBM Mei 2024

Tren
Beredar Dugaan Penyalahgunaan Dana KIP Kuliah Undip, Status Penerima Bisa Dicabut

Beredar Dugaan Penyalahgunaan Dana KIP Kuliah Undip, Status Penerima Bisa Dicabut

Tren
Profil Wasit di Laga Indonesia Vs Irak, Sivakorn Pu-Udom Akan Jadi Asisten VAR

Profil Wasit di Laga Indonesia Vs Irak, Sivakorn Pu-Udom Akan Jadi Asisten VAR

Tren
Perbandingan Harga BBM Pertamina, Shell, dan BP AKR per 1 Mei 2024

Perbandingan Harga BBM Pertamina, Shell, dan BP AKR per 1 Mei 2024

Tren
Melihat Tiga Jenis Artefak Indonesia Peninggalan Majapahit yang Dikembalikan AS

Melihat Tiga Jenis Artefak Indonesia Peninggalan Majapahit yang Dikembalikan AS

Tren
Sumur Tua Berusia 3.000 Tahun Ditemukan di Jerman, Simpan 'Harta Karun'

Sumur Tua Berusia 3.000 Tahun Ditemukan di Jerman, Simpan 'Harta Karun'

Tren
Gempa Berkekuatan M 4,2 Guncang Bandung, Ini Daerah yang Merasakan

Gempa Berkekuatan M 4,2 Guncang Bandung, Ini Daerah yang Merasakan

Tren
Gempa Berkekuatan M 4,2 Guncang Kabupaten Bandung, Jawa Barat

Gempa Berkekuatan M 4,2 Guncang Kabupaten Bandung, Jawa Barat

Tren
Berapa Kali BPJS Kesehatan Bisa Digunakan untuk Mengakses Layanan Rumah Sakit dalam Sehari?

Berapa Kali BPJS Kesehatan Bisa Digunakan untuk Mengakses Layanan Rumah Sakit dalam Sehari?

Tren
Mengintip Surat Terakhir George Mallory, Ditulis 100 Tahun Lalu Sebelum 'Ditelan' Everest

Mengintip Surat Terakhir George Mallory, Ditulis 100 Tahun Lalu Sebelum "Ditelan" Everest

Tren
Resmi, Inilah Harga BBM Pertamina per 1 Mei 2024

Resmi, Inilah Harga BBM Pertamina per 1 Mei 2024

Tren
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com