Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Truth Social, Aplikasi Buatan Donald Trump Mulai Diuji Coba

Kompas.com - 20/02/2022, 13:45 WIB
Diva Lufiana Putri,
Rizal Setyo Nugroho

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Presiden Amerika Serikat (AS) ke-45 Donald Trump meluncurkan aplikasi media sosial bernama Truth Social

The Trump Media and Technology Group (TMTG), perusahaan media milik Donald Trump, secara resmi meluncurkan aplikasi Truth Social versi Beta untuk diujicobakan pada pekan ini (17/2/2022).

Dilansir dari Reuters, detail aplikasi media sosial ini mulai menyebar lantaran sebanyak 500 penguji sudah mulai menggunakannya.

Sementara untuk versi full dari Truth Social, diperkirakan baru diluncurkan pada Maret 2022 mendatang.

Baca juga: Truth Social, Medsos Buatan Donald Trump, Akan Dirilis 21 Februari

Mirip dengan Twitter

Secara tampilan dan konsep, Truth Social sangat mirip dengan media sosial Twitter.

Hanya saja, setiap “tweet” dari media sosial ini disebut dengan “truth” atau kebenaran. Truth Social juga menggunakan istilah “re-truth” untuk menyebut “retweet” versinya.

Wayne Dupree, pendiri Wayne Dupree Media, menjadi salah satu penguji Truth Social.

Menurutnya, keaktifannya di Truth Social akan melampaui Twitter. Hal tersebut lantaran dirinya tidak akan ditekan sama seperti saat di Twitter sejak tahun 2016.

“Aku ingin pengikut melihatku lebih dari politik, dan aku merasa Truh Social akan memungkinkan audiens melihat diriku yang sengaja tidak dilihat Twitter,” ujarnya dikutip dari Reuters (17/2/2022).

Sebelumnya, TMTG memang telah berjanji untuk memberikan pengalaman yang menarik dan bebas sensor kepada para penggunanya.

Sama seperti keterangan yang tertulis pada situs resmi Truth Social, “Truth Social adalah ‘Tenda Besar’ media sosial Amerika yang mendorong keterbukaan, kebebasan, dan kejujuran percakapan global tanpa diskriminasi melawan ideologi politik.”

Namun, yang akan menjadi tantangan Trump ke depan adalah bagaimana mempertahankan aplikasi ini agar tidak “ditendang” dari App Store milik Apple maupun Play Store milik Google.

Baca juga: Donald Trump Umumkan Truth Social, Media Sosial Buatannya Sendiri

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com