Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Daftar Negara yang Terlibat Perang Dunia II

Kompas.com - 01/07/2022, 09:00 WIB
Verelladevanka Adryamarthanino ,
Widya Lestari Ningsih

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Perang Dunia II adalah pertempuran terbesar dan paling mematikan dalam sejarah manusia.

Perang ini berlangsung selama enam tahun, yakni sejak 1 September 1939 hingga 2 September 1945.

Selama enam tahun berperang, diperkirakan sebanyak 127 juta orang dari seluruh dunia diterjunkan ke medan pertempuran dan puluhan juta di antaranya menjadi korban tewas.

Lantas, negara mana saja yang terlibat dalam Perang Dunia II?

Baca juga: Latar Belakang Terjadinya Perang Dunia II

Daftar negara yang terlibat Perang Dunia II

Perang Dunia II melibatkan dua kubu utama, yakni Blok Sekutu dan Blok Poros.

Blok Sekutu

Berikut ini beberapa negara yang tergolong ke dalam Blok Sekutu.

Daftar negara Pemimpin
Uni Soviet Joseph Stalin
Amerika Serikat Franklin D Roosevelt
Imperium Britania Winston Churchill
Republik Tiongkok Chiang Kai-Shek
Perancis Charles Andre Joseph Marie de Gaulle
Polandia Presiden Wladyslaw Raczkiewicz
Kanada William Lyon Mackenzie King
Australia John Curtin
Selandia Baru

Peter Fraser

Uni Afrika Selatan Jan Smuts
Yugoslavia Josip Broz Tito
Kerajaan Yunani Ioannis Metaxas
Norwegia Vidkun Abraham Lauritz Jonsson Quisling
Belanda Anton Mussert
Belgia Leopold III
Cekoslowakia Edvard Benes

Brasil

Getulio Vargas

Ke-17 negara ini disebut sebagai Blok Sekutu yang dipimpin oleh empat pemimpin besar, yaitu Winston Churchill, Franklin D Roosevelt, Joseph Stalin, dan Chiang Kai-Shek.

Baca juga: Latar Belakang Jepang Terlibat dalam Perang Dunia II

Blok Poros

Blok Poros adalah negara-negara yang ikut terlibat dalam Perang Dunia II melawan pasukan Sekutu.

Negara-negara Blok Poros di antaranya:

  • Jerman
  • Jepang
  • Italia
  • Hongaria Rumania
  • Bulgaria

Pemimpin dari Blok Poros adalah Adolf Hitler (Jerman), Hirohito (Jepang), dan Benito Mussolini (Italia).

Kendati demikian, diperkirakan hampir semua negara di dunia terlibat dalam Perang Dunia II.

Pada awal pertempuran, mayoritas negara di dunia memilih netral. Namun, dalam perkembangannya, banyak negara yang kemudian terseret dan hanya menyisakan sedikit yang tetap netral.

Baca juga: Pertempuran Berlin, Akhir Perang Dunia II di Eropa

Negara Argentina, Bolivia, India, Chile, Colombia, Costa Rica, Kuba, Denmark, Ekuador, Ethiopia, Nepal, Mongolia, Meksiko, Lebanon, Irak, Iran, Yunani, Oman, Filipina, Panama, Peru, Arab Saudi, Suriah, Turki, Vietnam, Laos, Spanyol, dan banyak negara lainnya juga terlibat dalam Perang Dunia II.

Berakhirnya Perang Dunia II ditandai dengan sebuah peristiwa besar, seperti kekalahan Jerman dari Uni Soviet, serta bom atom yang dijatuhkan Amerika Serikat di dua kota Jepang, yakni Hiroshima dan Nagasaki.

Selain itu, berakhirnya Perang Dunia II juga bisa dilihat dari melemahnya kekuatan Blok Poros, yang di mana mereka dipaksa mundur oleh Blok Sekutu.

Perang Dunia II pun resmi berakhir pada 2 September 1945 dengan kerugian modal dan nyawa yang sangat besar.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com