Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pulau Kecil: Pengertian, Karakteristik, dan Tipenya

Kompas.com - 21/09/2023, 01:00 WIB
Rahma Atillah,
Serafica Gischa

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Indonesia dikenal sebagai negara kepulauan karena Indonesia terbentuk dari banyak gugusan pulau yang bahkan jumlahnya terus bertambah setiap tahun.

Berdasarkan data tahun 2022 dari Badan Informasi Geospasial (BIG), Indonesia memiliki 17.024 pulau yang telah diresmikan dan dibakukan.

Negara Indonesia tidak tersusun oleh pulau-pulau besar saja, Indonesia juga memiliki ribuan pulau-pulau kecil yang tersebar di seluruh wilayah laut Indonesia.

Untuk mengetahuinya lebih lanjut, berikut penjelasan mengenai pulau kecil beserta karakteristik dan tipenya.

Baca juga: 5 Pulau Besar di Indonesia

Pengertian pulau kecil

Pulau kecil adalah pulau dengan luas kurang dari 2.000 km² (kilometer persegi) beserta kesatuan ekosistemnya.

Pulau-pulau kecil memiliki keunikan ekologis dengan potensi sumber daya alam antar pulau yang bervariasi. Ekologis pulau kecil relatif homogen dengan posisi terisolir dan ekosistem laut mendominasi karakteristik pulau ini.

Kawasan ini menyediakan sumberdaya alam yang produktif seperti terumbu karang, padang lamun (seagrass), hutan mangrove, perikanan dan kawasan konservasi.

Keunggulan yang dimiliki pulau kecil berpotensi menjadi prime mover pengembangan wilayah nasional, antara lain perikanan, pemukiman, pelabuhan, dan pariwisata.

Baca juga: Pengertian Gugus Pulau dan Contohnya

Karakteristik pulau kecil

Perbedaan dalam proses pembentukan pulau-pulau kecil tentu akan mengakibatkan perbedaan karakteristik pada pulau-pulau kecil.

Karakteristik dari pulau kecil antara lain:

  • Secara ekologis terpisah dari pulau induknya (mainland island).
  • Memiliki batas fisik yang jelas dan terpencil dari habitat pulau induk, sehingga bersifat insular.
  • Mempunyai sejumlah besar jenis endemik dan keanekaragaman yang tipikal dan bernilai tinggi.
  • Tidak mampu memengaruhi hidroklimat
  • Sangat rentan terhadap perubahan yang disebabkan alam dan/atau manusia
  • Memiliki keterbatasan daya dukung pulau
  • Memiliki daerah tangkapan air (catchment area) relatif kecil sehingga sebagian besar aliran air permukaan dan sedimen masuk ke laut
  • Dari segi sosial, ekonomi dan budaya masyarakat pulau-pulau kecil bersifat khas dibandingkan dengan pulau induknya.
  • Ketergantungan ekonomi lokal pada perkembangan ekonomi luar pulau, baik pulau induk maupun kontinen.

Baca juga: 12 Pulau-Pulau Terluar Indonesia

Tipe pulau kecil

Indonesia merupakan negara dengan beragam keanekaragaman hayati, salah satunya dengan beragamnya jenis pulau yang dimilikinya.

Pulau-pulau kecil yang tersebar di seluruh Indonesia pun memiliki jenis yang beragam, adapun tipe-tipe pulau kecil, di antaranya:

Pulau Aluvium

Pulau aluvium terbentuk oleh proses pengendapan yang biasanya terjadi di sekitar muara sungai besar, di mana laju pengendapannya lebih tinggi dibandingkan dengan intensitas erosi oleh arus dan gelombang laut.

Contoh pulau aluvium dapat dilihat pada pulau-pulau di pantai timur Sumatera dan pulau-pulau di delta-delta di Kalimantan.

Pulau Karang/Koral

Pulau karang atau koral terbentuk oleh sedimen klastik berumur kuarter. Umumnya, banyak pulau-pulau di Indonesia yang memiliki ekosistem terumbu karang.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com