Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pengaruh Iklim terhadap Keragaman Sosial Budaya di Indonesia

Kompas.com - 31/05/2022, 09:30 WIB
Vanya Karunia Mulia Putri

Penulis

KOMPAS.com - Iklim membawa pengaruh besar bagi kehidupan serta keragaman sosial budaya di Indonesia.

Menurut M. Noor Said dalam buku Mengenal Musim di Dunia (2019), iklim adalah keadaan cuaca selama beberapa tahun terakhir.

Butuh waktu kurang lebih 30 tahun untuk mengetahui kondisi iklim terkini. Berbeda dengan cuaca, iklim mencakup kawasan yang luas.

Dengan demikian, iklim berarti tidak hanya meliputi Indonesia, melainkan sejumlah negara di Asia Tenggara atau seluruh dunia.

Bagaimana pengaruh iklim terhadap keragaman sosial budaya di Indonesia?

Pengaruh iklim terhadap keragaman sosial budaya di Indonesia sangatlah besar. Sebab kondisi iklim memengaruhi aktivitas atau kegiatan hingga cara hidup masyarakat Indonesia.

Dikutip dari buku Seri Sains: Iklim (2019) karangan Sri Winarsih, pada bidang budaya, iklim memengaruhi cara berpakaian seseorang, bentuk rumah, atau aspek budaya lainnya.

Baca juga: 10 Perbedaan Cuaca dan Iklim

Sebagai contoh, Indonesia beriklim tropis, sehingga cara berpakaian masyarakat Indonesia lebih cocok menggunakan kaos, kemeja, dan celana berbahan tipis.

Sedangkan Eropa yang cenderung beriklim subtropis, harus mengenakan pakaian yang cocok sesuai musimnya. Misal, musim dingin berarti orang Eropa harus menggunakan pakaian tebal, sementara ketika musim panas, memakai pakaian tipis.

Sederhananya, dalam kehidupan budaya, iklim memengaruhi cara hidup masyarakat Indonesia.

Tak hanya itu, iklim juga berpengaruh pada kondisi sosial masyarakat Indonesia.

Adanya perubahan iklim membuat manusia harus beradaptasi, baik dalam caranya berinteraksi maupun melakukan suatu pekerjaan.

Misalnya kondisi iklim yang membuat cuaca terkadang berubah tidak menentu, kadang panas dan hujan tiba-tiba. Sehingga mau tidak mau, masyarakat harus membawa payung atau jas hujan.

Terkadang secara tak langsung, iklim juga memengaruhi mata pencarian masyarakat Indonesia, khususnya mereka yang menggantungkan hidupnya pada sumber daya laut atau perairan.

Baca juga: Musim, Iklim, dan Cuaca di Indonesia

Jika disimpulkan, ada dua pengaruh iklim terhadap keragaman sosial budaya di Indonesia, yakni:

  1. Iklim memengaruhi cara hidup masyarakat Indonesia, seperti gaya berpakaian dan bentuk rumah
  2. Iklim memengaruhi mata pencarian dan adaptasi manusia dalam menjalankan aktivitasnya sehari-hari.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com