Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

AHY Mengaku Lebih Senang Dengar Isu Langsung dari Pejabat

Kompas.com - 17/04/2024, 13:00 WIB
Suhaiela Bahfein,
Hilda B Alexander

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Menteri Agraria dan Tata Ruang/Kepala Badan Pertanahan Nasional (ATR/BPN) Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) mengaku lebih senang mendengar isu langsung dari para pejabat di bawah kepemimpinannya.

Hal inilah yang melatarbelakangi kunjungannya ke Kantor Kementerian ATR/BPN Kuningan, Jakarta, Rabu (17/4/2024).

“Karena saya paling senang itu mendengarkan langsung dari para pejabat yang mengawal isu-isu tersebut,” katanya.

Menurut AHY, dirinya sebagai menteri alangkahnya bagusnya lebih sering datang dan berkunjung membahas berbagai isu dan belajar masalah.

Baca juga: Usai Lebaran, AHY Keliling Indonesia Bereskan Kasus Mafia Tanah

Dengan begitu, dirinya akan lebih cepat memahami persoalan terkait pertanahan dan tata ruang, serta sigap mengambil keputusan.

Tak hanya berkunjung, AHY pun juga memimpin rapat di Kantor Kementerian ATR/BPN Kuningan yang mana menaungi satu Direktorat Jenderal (Direktorat Jenderal (Ditjen) Survei Pemetaan Pertanahan dan Tata Ruang (SPPR).

AHY berharap, momentum tersebut bisa menjadi tradisi yang baik untuk sehari-hari, baik rapat terbatas maupun kunjungan kerja (kunker) tanpa persiapan khusus.

“Saya bersama dengan yang lain ingin lebih dekat dengan seluruh jajaran. Jadi, tidak hanya yang berlokasi di Gedung Sisingamangaraja, baik gedung depan maupun belakang Raden Patah, karena kami punya kantor lainnya yang jelas di Sabang, itu ada Inspektorat Jenderal dan ada dua Direktorat Jenderal, dan disini ada satu di Kuningan,” tutup dia.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com