Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hakaaston Tuntas Pasang Produk Pracetak di Dua Ruas Tol Trans-Sumatera

Kompas.com - 13/11/2023, 09:30 WIB
Suhaiela Bahfein,
Hilda B Alexander

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Anak usaha PT Hutama Karya (Persero), PT Hakaaston, telah menuntaskan pemasangan produk precast (pracetak) di dua ruas Jalan Tol Trans-Sumatera (JTTS) yakni Tol Pekanbaru-Dumai (Permai) dan Tol Pekanbaru-Bangkinang.

Produk pracetak yang dimaksud adalah PCI Girder, Barrier, Precast dan U-Ditch yang diproduksi dari Unit Produksi (UP) Bangkinang.

Pekerjaan produksi di UP Bangkinang pracetak meliputi 94 bentang PCI Girder, 90.000 meter kubik volume Median Concrete Barrier, 10.000 meter kubik volume U-Ditch, dan 1.990 panel Full Slab.

Selain produk pracetak tersebut, UP Bangkinang juga memproduksi median yang berfungsi mempercantik Tol Pekanbaru-Bangkinang yakni Planter Box atau box precast yang digunakan untuk menanam tumbuhan di median jalan dengan total produksi mencapai 10.978 meter.

Direktur Operasi HKA Martin Nababan menyatakan, UP Bangkinang telah melakukan sejumlah inovasi dalam meningkatkan siklus pengecoran melalui pengoptimalisasian waktu setting beton yang lebih efisien.

“Dalam penggunaan metode efisiensi ini, UP Bangkinang dapat mencapai siklus fabrikasi yang lebih cepat 2 hingga 3 kali lipat dengan hasil yang kuat hingga 60 persen-70 persen," ungkap Martin.

Baca juga: Perhatikan, Ada Pemeliharaan Jalan di Tol Japek hingga 18 November

Menurutnya, efisiensi waktu dan kualitas yang dijaga oleh UP Bangkinang, memberikan dampak positif ke beberapa proyek JTTS yang disuplai oleh HKA.

Contohnya, tercapainya pekerjaan proyek dengan tepat waktu, juga ketercapaian progres yang signifikan di awal proyek karena sembari melakukan pekerjaan persiapan mereka sudah bisa memesan kebutuhan pracetak.

Selain kekuatan yang meningkat serta efisiensi waktu pekerjaan, inovasi yang telah dilakukan di seluruh UP Precast, khususnya UP Bangkinang telah menghasilkan produk pracetak yang memiliki kualitas terbaik.

“Seluruh produk precast kami yang terpasang di ruas JTTS memiliki kualitas expose yang mulus dengan tekstur asli beton, sehingga produk kami mendapatkan kepuasan dari pemilik," ungkapnya.

Dengan efisiensi waktu dan kualitas unggulan, produk akhir tersebut memiliki keunggulan seperti hasil yang presisi sesuai dengan spesifikasi dan standar yang tinggi, juga kemudahan dalam instalasi.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com