Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Lintasi Ruas Terjauh Tol Tangerang-Merak, Anda Dapat Diskon 20 Persen

Kompas.com - 14/04/2023, 11:30 WIB
Muhdany Yusuf Laksono

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Bagi Anda yang hendak melintasi Jalan Tol Tangerang-Merak bakal mendapat diskon tarif 20 persen selama momen mudik Lebaran 2023.

Informasi itu sebagaimana dikutip dari unggahan akun Instagram resmi ASTRA Infra Toll Road Tangerang-Merak pada Jumat (14/04/2023).

Diskon tarif Tol Tangerang-Merak berlaku hanya untuk ruas terjauh yakni Cikupa-Merak. Tidak berlaku pada tarif terintegrasi Jakarta-Tangerang dan Serang-Panimbang.

Untuk waktu pemberlakuan diskon, saat arus mudik dimulai pada 16 April 2023 pukul 06.00 WIB hingga 18 April 2023 pukul 06.00 WIB.

Kemudian diberlakukan saat arus balik mulai 27 April 2023 pukul 06.00 WIB sampai 28 April 2023 pukul 06.00 WIB.

Baca juga: Jasa Marga Bakal Beri Diskon Tarif 20 Persen di Tol Japek, Ini Waktu dan Ketentuannya

Berikut rincian tarif tol Tangerang-Merak ruas Cikupa-Merak sebelum dan sesudah diskon 20 persen:

  • Kendaraan Golongan I: Rp 53.500 (normal) menjadi Rp 42.800 (diskon)
  • Kendaraan Golongan II & III: Rp 84.500 (normal) menjadi Rp 67.600 (diskon)
  • Kendaraan Golongan IV & V: Rp 109.000 (normal) menjadi Rp 87.200 (diskon)

Pengguna jalan pun diimbau untuk memastikan kecukupan saldo uang elektronik atau E-Toll, dan memeriksa kondisi kendaraan yang akan digunakan agar layak pakai dan aman selama perjalanan.

Selain itu, layanan lalu lintas ASTRA Tol Tangerang-Merak bisa diakses melalui nomor bebas pulsa 0800 177 78 79 atau 0254-207878, atau dapat juga mengakses laman media sosial Twitter maupun Instagram.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com