Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ini Progres Terbaru Seksi Pamungkas Tol Pertama di Bumi Serambi Mekkah

Kompas.com - 03/12/2022, 13:00 WIB
Suhaiela Bahfein,
Hilda B Alexander

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - PT Hutama Karya (Persero) kini tengah menggenjot penyelesaian tiga seksi terakhir Jalan Tol Sigli-Banda Aceh (Sibanceh).

Ketiga seksi terakhir yang dimaksud adalah Seksi 1 Padang Tidji-Seulimeum, Seksi 5 Blang Bintang-Kutobaro, serta Seksi 6 Kutobaro-Simpang Baitussalam.

Rinciannya, Seksi 1 kini telah memasuki progres 54,68 persen, Seksi 5 sekitar 90 persen, serta Seksi 6 untuk main road (jalan utama) telah memasuki progres 98,75 persen.

"Sedangkan akses Kutobaro-nya itu baru 68 persen," jelas Project Director Tol Sibanceh Slamet Sudradjat kepada Tim Merapah Kompas.com, Senin (28/11/2022).

Penyelesaian tiga seksi pamungkas Tol Pertama di Bumi Serambi Mekkah ini akan beres dibangun pada tahun 2023 mendatang.

Baca juga: Jumlah Kendaraan Lintasi Tol Sibanceh Meroket 150 Persen

Saat ini, Hutama Karya telah mengoperasikan tiga seksi di Tol Sibanceh yaitu Seksi 2 Seulimeumum-Jantho sepanjang 6,35 kilometer.

Selanjutnya, Seksi 3 Jantho-Indrapuri sepanjang 16 kilometer, dan Seksi 4 Indrapuri-Blang Bintang membentang 14 kilometer.

Perseroan juga tengah membangun pelintasan satwa liar di Tol Sibanceh, lokasinya berada di Seksi 1 Padang Tidji-Seulimeum.

Rencananya, akan terbagi menjadi tiga bagian yakni pelintasan dengan struktur konstruksi jembatan untuk gajah di Km 13+755 hingga 13+871.

Kemudian, pelintasan dengan menggunakan produk beton tulang pracetak berbentuk segi empat untuk reptil di Km 10+000 hingga 15+100.

Sedangkan, pelintasan dengan konstruksi jembatan kanopi jaring kabel untuk primata di Km 11+000 hingga Km 13+0000.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com