Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

[POPULER PROPERTI] Monotown, Kota Terdingin di Dunia dan Bekas Peninggalan Uni Soviet

Kompas.com - 28/07/2021, 10:07 WIB
Suhaiela Bahfein,
Hilda B Alexander

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Beberapa negara pasti memiliki wilayah atau kawasan yang merupakan peninggalan masa lalu di zaman sebelum kemerdekaan atau perang dunia.

Sebut saja Monotown di Rusia yang merupakan bekas pemukiman perkotaan zaman Uni Soviet.

Melansir Arch Daily, kawasan ini merupakan salah satu pemukiman perkotaan terdingin di dunia yang suhunya mencapai minus 35 derajat celcius.

Artikel ini menjadi berita terpopuler di kanal Properti Kompas.com, Rabu (28/07/2021).

Bagaimana dengan sektor perekonomian yang bergerak di kawasan ini?

Selengkapnya baca di sini Begini Rupa Kota Terdingin di Dunia, Bekas Peninggalan Uni Soviet

Ketua Umum Asosiasi Pengelola Pusat Belanja Indonesia (APPBI) Alphonzus Widjaja menyambut baik rencana Pemerintah yang akan melakukan pelacakan digital atau digital tracing terhadap pengunjung mal.

Dengan demikian, hal ini dapat mempercepat proses kekebalan komunal atau herd immunity.

"Maka tentunya diharapkan Indonesia dapat segera keluar dari krisis kesehatan yang sudah berlangsung lebih dari satu setengah tahun ini," kata Alphonzus kepada Kompas.com, Selasa (27/07/2021).

Lalu, seperti apa mekanisme dari pelacakan digital tersebut?

Selanjutnya baca di sini Pengunjung Bakal Di-screening, Ini Kata Pengusaha Mal

Quanzhou yang berlokasi di China timur berhasil meraih status sebagai Situs Warisan Budaya Dunia dari United Nations Educational, Scientific and Cultural Organization (UNESSCO).

Kota ini ditetapkan dengan predikat tersebut pada Minggu (25/07/2021) dan menjadikannya berada pada nomor urut 56.

Quanzhou adalah salah satu pelabuhan terbesar di dunia di sepanjang Jalur Sutra Maritim, khususnya di Dinasti Song Tiongkok kuno (960-1279) dan Dinasti Yuan (1271-1368).

Kota ini terletak di dataran sempit di sepanjang garis pantai Fujian.

Lantas, ada apa saja di Quanzhou hingga berhasil mendapatkan status Situs Warisan Budaya Dunia?

Jawabannya bisa Anda temukan di sini Quanzhou Resmi Jadi Situs Warisan Budaya Dunia UNESCO

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com