Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Meski Terdampak Pandemi, Sektor Transportasi Harus Tetap Melayani

Kompas.com - 28/07/2021, 05:00 WIB
Kontributor Medan, Mei Leandha,
Hilda B Alexander

Tim Redaksi

MEDAN, KOMPAS.com - PT Pelabuhan Indonesia I (Persero) atau Pelindo I menyalurkan 500 paket sembako kepada masyarakat, khususnya para pengemudi transportasi online dan umum.

Bantuan diserahkan secara simbolis oleh Direktur Utama Pelindo I Prasetyo kepada masing masing perwakilan pengemudi dari Grab, Gojek dan Bluebird.

Dampak pandemi, menurut Prasetyo, melemahkan kondisi ekonomi masyarakat.

Termasuk pengemudi transportasi online dan umum yang mengalami penurunan pendapatan karena perpanjangan Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) Level 4 yang membatasi pergerakan kegiatan.

Baca juga: Bongkar Muat Peti Kemas Dongkrak Bisnis Pelindo 1 Sepanjang 2020

Masyarakat diimbau untuk tetap berada di rumah saja, tidak melakukan perjalanan atau bepergian.

"Seluruh sektor transportasi baik online maupun umum, merasakan dampak pandemi, namun pelayanan harus tetap berjalan untuk melayani masyarakat dan distribusi logistik," kata Prasetyo dalam keterangan tertulis yang diterima Kompas.com, Selasa (27/7/2021).

Kondisi inilah yang mendorong Pelindo I membantu dengan sembako. Harapannya dapat meringkankan beban dan sebagai bentuk kepedulian perusahaan kepada masyarakat dan dukungan terhadap kebijakan pemerintah dalam upaya memutus rantai penyebaran Covid-19.

Prasetyo mengajak para pengemudi untuk tetap disiplin mematuhi protokol kesehatan (prokes) saat bertugas.

Selalu mencuci tangan, memakai masker, menjaga jarak dan menjauhi kerumunan terutama ketika sedang menunggu pesanan atau order.

"Anda adalah bagian penting dalam memenuhi kebutuhan masyarakat seperti makanan, vitamin, obat dan lainnya. Anda juga turut menggerakkan roda perekonomian di tengah situasi yang sulit ini,” ucapnya.

Komitmen mendukung peningkatan kesejahteraan sosial ekonomi masyarakat diimplementasikan melalui program Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan (TJSL).

Tahun ini, kata SVP Sekretariat Perusahaan Pelindo I Basuki Soleh, Pelindo I menyalurkan bantuan penanganan Covid-19 untuk RSDC Wisma Atlet dan Nakes RSDC Simprug.

“Kami akan terus melakukan berbagai upaya membantu masyarakat dalam menghadapi pandemi ini," kata Basuki.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com