Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Daftar Lengkap 9 Ruas Tol Baru yang Tengah Dibangun di Pulau Sumatera

Kompas.com - 10/01/2021, 11:00 WIB
Suhaiela Bahfein,
Hilda B Alexander

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Kendati pandemi Covid-19 belum mereda hingga akhir tahun 2020, sebanyak 9 ruas jalan tol terus di Pulau Sumatera tetap dikerjakan dan terus berlanjut.

Kepala Badan Pengatur Jalan Tol (BPJT) Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Danang Parikesit mengungkapkan hal itu dalam Laporan Kinerja BPJT Tahun 2020, Jumat (8/1/2021).

"Hingga pengujung tahun 2020 BPJT terus berkoordinasi bersama seluruh Badan Usaha Jalan Tol (BUJT) dalam hal penyelesaian pelaksanaan konstruksi jalan tol di Pulau Jawa, Pulau Sumatera, Pulau Kalimantan, hingga Pulau Sulawesi," ujar Danang.

Baca juga: China, Rusia, Hongaria dan Amerika Kompak Investasi Jalan Tol di Indonesia

Kesembilan jalan tol yang sedang dibangun di Pulau Sumatera itu sebagai berikut:

  1. Jalan Tol Kayu Agung-Palembang-Betung Seksi 2 Tahap 1B sepanjang 9 kilometer.
  2. Jalan Tol Padang-Pekanbaru sepanjang 130 kilometer yang terdiri dari tiga seksi yakni, Seksi 1 Padang-Sicincin sepanjang 30 kilometer, Seksi 2 Pekanbaru-Bangkinang sepanjang 40 kilometer, serta Seksi 3 Bangkinang-Pangkala membentang 60 kilometer.
  3. Jalan Tol Kuala Tanjung-Tebing Tinggi-Parapat Segmen Kuala Tanjung-Pematang Siantar sepanjang 96 kilometer.
  4. Jalan Tol Medan-Binjai Seksi 1 Tanjung Mulia-Marelan-Helvetia sepanjang 4 kilometer.
  5. Jalan Tol Sigli-Banda Aceh sepanjang 60 kilometer.
  6. Jalan Tol Lubuk Linggau-Curup-Bengkulu Segmen Bengkulu-Taba Penanjung sepanjang 17 kilometer.
  7. Jalan Tol Indrapuri-Kisaran sepanjang 48 kilometer.
  8. Jalan Tol Binjai-Langsa Segmen Binjai Pangkalan Brandan sepanjang 64 kilometer.
  9. Jalan Tol Simpang Indralaya-Muara Enim sepanjang 119 kilometer.

Di samping penyelesaian konstruksi jalan tol baru, penyediaan fasilitas Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) dengan porsi 72 persen pada Tempat Istirahat dan Pelayanan (TIP) atau rest area juga saat ini rampung dibangun.

Baca juga: Lapor, Ini Rincian 8 Ruas Jalan Tol Baru yang Beroperasi Tahun 2020

Misalnya, di sepanjang jalan tol di Pulau Jawa sudah terdapat 55 TIP Tipe A, 40 TIP Tipe B, dan 8 TIP Tipe C.

Sementara di Jalan Tol Trans-Sumatera (JTTS) berupa 25 TIP Tipe A, 8 TIP Tipe B, dan 8 TIP Tipe C.

Fungsi rest area di jalan tol tidak hanya bermanfaat sebagai tempat melepas penat selama menempuh perjalanan panjang, tetapi juga tempat menikmati makanan dan keperluan lainnya.

"Hal ini termasuk upaya mengembangkan TIP yang terhubung dengan kegiatan ekonomi di sekitar jalan tol," tutup Danang.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com