Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Catat, Begini Cara Memasang Wallpaper di Plafon Rumah

Kompas.com - 28/04/2024, 21:23 WIB
Siti Nur Aeni

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Plafon atau langit-langit rumah menjadi area yang sering terlupakan saat mendekorasi ruangan. Padahal, plafon rumah menjadi bagian ruangan yang penting dan bisa mempengaruhi tampilan ruangan secara keseluruhan. 

Plafon yang didekorasi sesuai dengan gaya interior akan membuat ruangan terlihat lebih estetik dan menarik. 

Ada banyak cara untuk membuat plafon rumah terlihat lebih menarik. Salah satunya yaitu dengan memasang wallpaper

Baca juga: Ingin Memasang Wallpaper di Dapur? Ketahui Hal Ini Dulu

Motif dan warna wallpaper yang beragam akan membuat tampilan ruangan terlihat cantik dan lebih berkarakter. Untuk membuat wallpaper terlihat serasi, maka cara pemasangannya harus dilakukan dengan benar. 

Cara memasang wallpaper di langit-langit rumah tidak sulit. Dikutip dari Better Homes & Gardens, Minggu (28/4/2024), berikut ini cara memasang wallpaper di plafon rumah agar terlihat cantik dan menarik. 

Bahan dan alat yang dibutuhkan

Ilustrasi wallpaperShutterstock/Svett Ilustrasi wallpaper

  • Spons atau kain
  • Pita pengukur
  • Pensil
  • Pisau
  • Tangga
  • Wallpaper
  • Bahan pembersih ringan

Baca juga: Ingin Memasang Wallpaper di Ruang Keluarga? Perhatikan Hal Ini Dulu

Amati kondisi cat di plafon ruangan

Langkah pertama yang perlu dilakukan saat memasang wallpaper di plafon ruangan yaitu mengamati kondisi cat di plafon ruangan. 

Jika cat berkualitas rendah, maka sebaiknya lapisi plafon dengan sealer terlebih dahulu. Langkah ini bertujuan agar wallpaper tidak rusak setelah dipasang. 

Pasang sistem tangga untuk mengakses langit-langit rumah

Tantangan memasang wallpaper di plafon yaitu ketinggian yang sulit dijangkau. Maka dari itu, penting untuk membuat sistem tangga sebagai alat bantu untuk mengakses plafon. 

Bisa dengan menggunakan tangga yang siap pakai atau membuat tangga sendiri menyesuaikan ketinggian plafon ruangan. 

Baca juga: 5 Langkah Memasang Wallpaper di Permukaan Dinding Kayu

Tentukan pola dan arah

Cara memasang wallpaper di plafon selanjutnya yaitu menentukan pola dan awah di langit-langit ruangan. Jika ruangan sempit, sebaiknya pola dibuat sepanjangan ruangan agar lebih estetik dan membuat ruangan terlihat lebih besar. 

Selalu pertimbangkan lokasi pola dan visualisasikan desainnya di seluruh detail arsitektur serta titik fokus ruangan. 

Misalnya, jika titik fokusnya adalah jendela, maka rencanakan untuk memasang wallpaper plafon di dekat jendela, sehingga pola wallpaper akan memperindah tampilan jendela. 

Mengukur wallpaper

ilustrasi memasang wallpaperShutterstock/sirtravelalot ilustrasi memasang wallpaper

Langkah selanjutnya yaitu mengukur wallpaper sebelum dipasang. Cocokkan ukuran wallpaper dengan luas plafon. 

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com