Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 17/11/2023, 18:14 WIB
Sakina Rakhma Diah Setiawan

Editor

JAKARTA, KOMPAS.com - Tikus adalah hama di rumah yang kehadirannya sangat mengganggu. Tikus bisa mencuri makanan dan menyebarkan penyakit, pun merusak berbagai benda di rumah.

Salah satu cara mengusir tikus yang mudah dilakukan adalah dengan menggunakan cuka. Cuka ampuh untuk mengusir tikus karena baunya yang menyengat mengacaukan alat pelacak super sensitif tikus dan membuat mereka ingin segera keluar rumah.

Cuka juga menutupi jejak aroma apa pun yang mungkin tikus ikuti untuk mencari lawan jenis. Selain itu, cuka murah, mudah digunakan, dan tidak beracun, jadi Anda tidak perlu khawatir dampaknya untuk anak-anak dan hewan peliharaan.

Baca juga: 6 Makanan Tikus, Cocok untuk Dijadikan Umpan

Ilustrasi tikus di plafon.Unsplash Ilustrasi tikus di plafon.

Meskipun demikian, cuka bukanlah metode yang mudah untuk membasmi tikus, dan Anda tidak boleh mengharapkan hasil yang instan, terutama jika Anda memiliki cukup banyak tikus di rumah.

Saat Anda menggunakan cuka untuk mengusir tikus, pastikan untuk menutup semua titik masuk yang bisa dilalui tikus dan simpan makanan ringan di wadah kedap udara.

Ingatlah juga bahwa cuka mungkin bukan solusi mujarab untuk serangan besar-besaran tikus. Jika keadaan menjadi tidak terkendali, jangan takut untuk menghubungi profesional, karena mereka tahu semua triknya.

Cara mengusir tikus pakai cuka

Dikutip dari House Digest, Jumat (17/11/2023), untuk mengusir tikus pakai cuka, yang Anda perlukan hanyalah cuka putih, air, dan botol semprot kosong.

Baca juga: 7 Cara Mencegah Tikus Masuk ke Rumah, Dijamin Enggak Muncul

Cukup campurkan cuka putih dan air dengan perbandingan yang sama ke dalam botol semprot dan kocok rata untuk memastikan semuanya tercampur rata.

Setelah Anda menemukan tempat di mana Anda melihat aktivitas tikus, cukup semprotkan cairan cuka di area tersebut dan biarkan mengering.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Simak, Cara Panen Kemangi dengan Benar

Simak, Cara Panen Kemangi dengan Benar

Pets & Garden
Simak, Waktu dan Cara Panen Kucai yang Tepat

Simak, Waktu dan Cara Panen Kucai yang Tepat

Pets & Garden
6 Cara Menata Piring di Dapur agar Tetap Rapi dan Terorganisir

6 Cara Menata Piring di Dapur agar Tetap Rapi dan Terorganisir

Do it your self
5 Ide Dekorasi Dinding Bergaya Rustic yang Estetik

5 Ide Dekorasi Dinding Bergaya Rustic yang Estetik

Decor
Cara Membersihkan Wastafel Porselen Menggunakan Bahan Alami

Cara Membersihkan Wastafel Porselen Menggunakan Bahan Alami

Do it your self
8 Cara Memperkenalkan Kucing Peliharaan ke Anak Kucing Baru di Rumah

8 Cara Memperkenalkan Kucing Peliharaan ke Anak Kucing Baru di Rumah

Pets & Garden
5 Cara Mencegah Bulu Hewan Menempel pada Cucian dan Mesin Cuci

5 Cara Mencegah Bulu Hewan Menempel pada Cucian dan Mesin Cuci

Do it your self
Cara Menyimpan Produk Pembersih Kimia di Rumah

Cara Menyimpan Produk Pembersih Kimia di Rumah

Housing
Mudah, Cara Membersihkan Panci dengan Soda Kue

Mudah, Cara Membersihkan Panci dengan Soda Kue

Do it your self
Seberapa Sering Tanaman Kemangi Perlu Disiram?

Seberapa Sering Tanaman Kemangi Perlu Disiram?

Pets & Garden
Cara Membasmi Semut di Rumah Menggunakan Soda Kue

Cara Membasmi Semut di Rumah Menggunakan Soda Kue

Do it your self
8 Cara Membersihkan Kulkas Secara Menyeluruh, Bikin Makin Dingin

8 Cara Membersihkan Kulkas Secara Menyeluruh, Bikin Makin Dingin

Home Appliances
Kenali, Ini Tanda Kucing Betina Berahi dan Cara Mengatasinya

Kenali, Ini Tanda Kucing Betina Berahi dan Cara Mengatasinya

Pets & Garden
Cara Menghilangkan Noda Minyak dari Pakaian

Cara Menghilangkan Noda Minyak dari Pakaian

Do it your self
5 Cara Mengharumkan Rumah dengan Bahan Alami

5 Cara Mengharumkan Rumah dengan Bahan Alami

Housing
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com