Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 26/06/2023, 08:06 WIB
Sakina Rakhma Diah Setiawan

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Selain seprai, handuk mandi adalah benda yang menyentuh bagian paling intim dari tubuh Anda setiap hari. Akan tetapi, banyak di antara kita tidak mencuci handuk mandi sampai akhirnya kotor atau berbau tidak sedap.

Namun demikian, seberapa sering harus mencuci handuk mandi? Dikutip dari Everyday Health, Senin (26/6/2023), berikut penjelasannya.

Mengapa penting untuk mencuci handuk mandi?

Handuk mandi cenderung dekat dan pribadi. Sifat penggunaannya membuat handuk mandi bersentuhan erat dengan semua bagian tubuh, secara harfiah dari ujung kepala sampai ujung kaki, kata Elizabeth Scott, profesor emerita di Simmons University di Boston, AS dan wakil ketua International Forum on Home Hygiene.

Baca juga: 8 Cara Mencuci Handuk Putih agar Bersih Seperti Baru

Ilustrasi handuk mandi.PIXABAY/DOMAS Ilustrasi handuk mandi.

Handuk mandi dapat terkontaminasi dengan daftar panjang hal-hal yang dapat meningkatkan risiko infeksi pada tubuh, seperti patogen kulit (Staphylococcus aureus, termasuk MRSA), patogen tinja (E. coli, C. diff, dan norovirus), patogen bakteri dan virus yang menyebabkan konjungtivitis (mata merah), serta spesies jamur yang menyebabkan kutu air dan kurap.

Seberapa sering harus mencuci handuk mandi?

Praktik terbaik adalah mencuci handuk setelah digunakan, sebut Kelly Reynolds, profesor di University of Arizona Zuckerman College of Public Health di Tucson, AS. Akan tetapi, Anda dapat memperluasnya menjadi dua hingga tiga penggunaan maksimal.

Aturan terpenting adalah mengeringkannya setelah handuk. Pengeringan membantu membunuh mikroba potensial dan menghentikannya berkembang biak.

Kemampuan Anda mengeringkan handuk dapat bergantung pada iklim. Di iklim yang kering, handuk mungkin cepat kering, tetapi di iklim yang lebih lembap, handuk mungkin tidak akan pernah benar-benar kering.

Baca juga: Cara Mencuci Handuk Pakai Cuka agar Lembut

Selain itu, kamar mandi tetap lebih lembap dibandingkan area lain di rumah. Akibatnya, menggantung handuk di luar kamar mandi mungkin membantu, tutur Reynolds.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com