Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

5 Bahan Ramah Lingkungan Teratas untuk Kamar Mandi

Kompas.com - 15/09/2022, 20:55 WIB
Aniza Pratiwi,
Esra Dopita Maret

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Merenovasi kamar mandi dilakukan tidak hanya memperbaiki tampilannya, tapi juga membuat berfungsi optimal serta memberi kenyamanan.

Namun, saat merenovasi kamar mandi penting memperhatikan bahan yang digunakan dan sebaiknya memakai bahan-bahan alami. 

Baca juga: 5 Cara Mengecat Kamar Mandi agar Hasilnya Maksimal 

Dilansir dari House Beautiful, Kamis (15/9/2022), rupanya penggunaan bahan alami kini banyak digunakan orang untuk pembaruan atau renovasi.

Setidaknya, lebih dari 7 juta tanda pagar (tagar) atau hastag #sustainableliving di Instagram dengan cepat menjadi salah satu hal pertama yang dipikirkan saat merencanakan pembaruan interior.

Dengan meningkatnya popularitasnya, spesialis kamar mandi mewah, Big Bathroom Shop, telah melihat data tagar untuk mengungkapkan bahan ramah lingkungan paling populer yang saat ini digunakan untuk merenovasi kamar mandi. 

Baca juga: 5 Cara Menciptakan Suasana Alami di dalam Kamar Mandi

Rikki Fothergill, ahli gaya kamar mandi, menyampaikan memilih produk yang terbuat dari bahan berkelanjutan adalah cara mudah menciptakan suaka lingkungan yang bergaya dan tahan lama.

Nah, berikut lima bahan ramah lingkungan untuk kamar mandi berdasarkan peringkat jumlah hashtag Instagram dan cara menerapkannya. 

Keramik 

Ilustrasi kamar mandi minimalis sempit.UNSPLASH/HEMANT KANOJIYA Ilustrasi kamar mandi minimalis sempit.
Keramik berada di daftar paling tinggi dengan 8.201.054 tagar. Biasanya, bahan ini merupakan campuran dari bahan-bahan alami seperti tanah liat, bubuk, unsur tanah dan air.

Rikki menjelaskan, keramik adalah pilihan sangat populer untuk desain kamar mandi tahun ini. Warna-warna lebih berani yang mulai muncul, seperti kuning lemon dan biru, dapat menciptakan dinding ubin yang mencolok. 

Baca juga: 3 Warna Kamar Mandi yang Menciptakan Nuansa Santai 

Baja 

Di urutan kedua ada baja dengan peroleh 5,416.219 tagar. Baja sebenarnya adalah salah satu material paling banyak didaur ulang di dunia.

Di kamar mandi, pilih bak mandi berdiri bebas yang terbuat dari baja bersama dengan skema warna lebih gelap untuk menciptakan tampilan hotel butik yang mewah.

Menurut Rikki, warna perunggu tua dan abu-abu batu benar-benar melengkapi baja.   

Baca juga: Hindari, 2 Warna Cat Ini Dapat Membuat Kamar Mandi Terlihat Kotor

Bambu 

Ilustrasi kamar mandi dengan dinding dan lantai batu alam atau marmer. Shutterstock/onzon Ilustrasi kamar mandi dengan dinding dan lantai batu alam atau marmer.
Bahan yang sangat terbarukan yang tidak memerlukan pupuk untuk menanamnya dan berulang kali beregenerasi dari akarnya sendiri, bambu memungkinkan Anda membawa bagian luar ke dalam rumah. 

Ini bahan ramah lingkungan dengan perolehan 4.596.659 tagar. Dengan memasangkan potongan bambu atau rotan bersama tanaman hijau, Anda dapat menambahkan tampilan segar ke ruang mana pun, tidak peduli seberapa besar atau kecil. 

Baca juga: 4 Kesalahan Mendesain Kamar Mandi Menurut Feng Shui 

Kuningan 

Kuningan memiliki kapasitas untuk didaur ulang berkali-kali. Karena itu, kuningan menjadi pilihan bagus lainnya ketika sadar lingkungan. Di Instragram, material ini mendapat 4.227.286 tagar

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com