Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ingin Tidur Berkualitas? Perhatikan Jumlah Bantal di Kasur

Kompas.com - 15/09/2022, 17:54 WIB
Aniza Pratiwi,
Esra Dopita Maret

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Semua orang memiliki preferensi sendiri untuk memperoleh tidur yang nyaman dan nyenyak.

Mulai dari, menemukan kasur terbaik, menyempurnakan suhu di kamar tidur, hingga memilih kasur dan bantal yang tepat. Semua hal ini juga menjadi faktor yang dapat mempengaruhi kualitas tidur seseorang. 

Baca juga: 3 Jenis Bantal yang Sesuai dengan Posisi Tidur Menurut Para Ahli

Namun, dilansir dari Homes and Gardens, Kamis (15/9/2022), ada faktor lain yang turut mempengaruhi kualitas tidur seseorang, yakni banyaknya bantal di tempat tidur. 

Jumlah bantal ini tergantung pada posisi tidur Anda. Misalnya, untuk mereka yang tidur miring, yang merupakan mayoritas populasi (sekitar 70 persen), disarankan memiliki satu bantal.

Namun, jika tidur menyamping dengan dua (atau lebih) bantal, Anda telah membuat kesalahan. Para ahli menyarankan mereka yang tidur menyamping harus menggunakan satu bantal untuk membuat tidur malam lebih nyenyak. Mengapa demikian? 

Baca juga: Simak, Cara Mencuci Bantal dan Seberapa Sering Harus Mencucinya

Ilustrasi bantal.PIXABAY/KakaduArt Ilustrasi bantal.
Dorothy Chambers di Sleep Junkie mengatakan banyak orang tidur menyamping menggunakan dua bantal, padahal lebih baik memakai satu bantal berkualitas tinggi yang secara sempurna mengisi celah antara bahu dan leher. 

Alih-alih menggunakan dua bantal, para ahli menjelaskan bahwa Anda hanya membutuhkan satu bantal berkualitas yang menawarkan penyangga leher yang sehat.

Namun, bagaimana menemukan bantal terbaik?

Dorothy menyarankan menggunakan bantal kontur yang sempurna untuk tidur miring yang tidak terlalu tebal daripada tidur dengan dua bantal. 

Baca juga: Jangan Bersihkan Bantal Menguning Pakai Pemutih, Ini Cara yang Benar

Bantal jenis ini memiliki dua kemiringan, masing-masing dengan ketebalan berbeda, memungkinkan Anda mencoba kedua sisi untuk melihat mana yang paling nyaman. 

Vanessa Osorio, Spesialis Konten Kesehatan Tidur di Sleepopolis, menambahkan banyak orang cenderung percaya bahwa semakin banyak bantal, semakin baik kualitas tidur.

Namun, ini bukan tentang lebih banyak dukungan, tetapi dukungan yang tepat. Berlawanan dengan kepercayaan populer, satu bantal menjadi jumlah yang tepat untuk mendapatkan istirahat malam yang baik.

Baca juga: 5 Warna Bantal yang Harus Dihindari di Kamar Tidur Menurut Para Ahli

Ilustrasi bantal di kasurFreepik.com/alexandercho Ilustrasi bantal di kasur
Selama tidur, kepala, leher, dan tulang belakang Anda harus tetap dalam posisi netral untuk mencegah sakit punggung, sakit leher, serta sakit kepala yang akan mempengaruhi hari Anda dan membuat lebih sulit untuk tidur nyenyak. 

"Satu bantal berkualitas bagus harus menjadi cara terbaik untuk tidur malam yang lebih baik," tambah Vanessa.

Para ahli juga menyarankan menggunakan satu bantal terbaik untuk tidur dengan posisi tengkurap dan terlentang. 

Baca juga: Cara Mencuci Bantal Sofa dengan Mesin Cuci dan Tangan

Namun, Dorothy menjelaskan, meski hanya membutuhkan satu bantal di bawah kepala, Anda dapat menggunakan bantal untuk dukungan tambahan di tempat lain. 

Orang yang tidur miring dengan sakit punggung kronis dapat menempatkan bantal tipis di bawah lutut atau tulang rusuk mereka untuk memperkuat keselarasan tulang belakang yang lebih sehat.

Sementara itu, orang yang tidur tengkurap dapat menempatkan bantal di bawah perut mereka untuk dukungan ekstra.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com