Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 23/08/2022, 12:56 WIB
Aniza Pratiwi,
Sakina Rakhma Diah Setiawan

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Menjadi alat elektronik yang paling diadalkan di saat cuaca panas, AC atau pendingin ruangan bekerja keras sepanjang hari.

Sama halnya dengan alat elektronik lainnya, perawatan yang tepat dan rutin akan membuat AC bekerja secara maksimal. Sebaliknya, perawatan yang tidak baik akan memperpendek usia pemakaian AC tersebut.

Dalam penggunaan sehari-hari, dilansir Reader's Digest Canada, Selasa (23/8/2022), ada mitos yang sering kali membuat pengguna salah menggunakan AC sehingga memengaruhi cara kerja dan usia pemakaian, seperti berikut ini. 

Baca juga: Ketahui, Tanda AC Berjamur dan Cara Mengatasinya

Ilustrasi AC atau pendingin ruangan. SHUTTERSTOCK/DONIKZ Ilustrasi AC atau pendingin ruangan.

1. Tidak perlu membersihkan sirip dan kumparan 

Kumparan dan sirip evaporator AC memungkinkan panas mengalir dari refrigeran dalam sistem ke udara, sama seperti kumparan kondensor menyerap panas dari dalam rumah.

Proses perpindahan panas yang penting ini dapat terhambat oleh lapisan debu dan kotoran. Jika Anda tidak pernah memeriksa kumparan Anda, kotoran itu menghabiskan uang Anda dan mengurangi efisiensi.

Bersihkan AC di awal musim kemarau dan periksa dari waktu ke waktu, terutama setelah badai atau angin kencang untuk memastikan gulungan dan sirip Anda tetap bersih.

2. Menurunkan suhu AC untuk pendinginan yang lebih cepat

Kesalahan umum ini berasal dari masa lalu ketika banyak pemilik rumah tidak tahu bagaimana sistem AC bekerja. Orang sering menyetel suhu AC sangat rendah, mengira AC akan mendinginkan ruangan atau rumah lebih cepat.

 

Baca juga: 7 Penyebab AC Tidak Dingin dan Bekerja Kurang Optimal

Sebenarnya hal itu salah. AC bekerja sama kerasnya untuk menurunkan suhu satu derajat seperti halnya menurunkannya suhu yang lebih banyak.

Ini hanya masalah waktu dan pengaturan yang telah Anda pilih. 

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com