Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

7 Fakta Menarik Burung Hantu Putih yang Indah dan Tidak Seram

Kompas.com - 21/08/2022, 17:26 WIB
Esra Dopita Maret

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Burung hantu bersalju atau snowy owl, yang juga disebut burung hantu putih, menempati urutan teratas sebagai burung dengan tampilan paling cemerlang dari semua jenis burung

Dengan bulu putih, mata kuning, dan lebar sayap yang mengesankan, tidak mengherankan burung hantu putih menarik perhatian banyak orang ke mana pun mereka pergi. 

Baca juga: Antiseram, Ini 6 Jenis Burung Hantu dengan Wajah Menawan

Burung hantu putih tampak berbeda dengan burung hantu lainnya. Tampilannya tampak indah dengan bulu putih memukau sehingga tidak menyeramkan.

Namun, dikutip dari The Spruce Pets, di Amerika Serikat, memelihara burung hantu putih adalah hal yang dilarang dan merupakan tindakan ilegal.

Kepemilikan pribadi dilarang oleh U.S. Fish and Wildlife Service sesuai dengan Migratory Bird Treaty Act pada 1918. 

Tak hanya burung hantu putih, semua jenis burung hantu memang tidak direkomendasikan untuk dipelihara dengan bebeberapa alasan, di antaranya memiliki perilaku dan temperamen buruk seperti membunuh, bukan menghibur. 

Bahkan cakarnya yang tajam seperti silet ini dirancang untuk menusuk dan memotong, bukan bertengger di bahu pemiliknya.

Meski demikian, tak ada salah mengetahui fakta menarik burung hantu putih seperti dilansir dari Treehugger, Minggu (21/8/2022). 

Baca juga: Gunakan Gambar Burung Hantu di Rumah, Baik atau Buruk Kata Feng Shui?

Punya bulu yang berat

Ilustrasi burung hantu putih atau snowy owl. PIXABAY/pirkerchri Ilustrasi burung hantu putih atau snowy owl.
Burung hantu bersalju memiliki banyak bulu untuk membuatnya tetap hangat, yang menambah berat badannya sekitar 1,8 kilogram. 

Bulu tebal ini membuat burung hantu putih menjadi spesies burung hantu terberat di Amerika Utara. Berat burung hantu putih 0,4 kilogram lebih berat dari burung hantu bertanduk besar dan dua kali lipat berat dari burung hantu tertinggi di Amerika Utara, burung hantu abu-abu besar.

Burung hantu bersalju betina lebih besar dari jantan karena tingginya lebih dari 60 sentimeter dengan lebar sayap hingga 1,8 meter. 

Baca juga: Bisakah Burung Hantu Dijadikan Hewan Peliharaan? Ini Penjelasannya

Populasinya mengikuti lemming

Selanjutnya, fakta menarik burung hantu putih adalah memakan berbagai macam mamalia kecil dan burung lain, tapi makanan burung hantu putih yang utama adalah lemming—hewan pengerat sejenis tikusterutama selama musim kawin.

Burung hantu bersalju dewasa dapat memakan 1.600 lemming per tahun. Karena itu, jumlah burung hantu putih naik dan turun seiring dengan populasi lemming.

Selama masa ledakan populasi lemming, populasi burung hantu putih dapat meningkatkan dua atau tiga kali lipat dari biasa. 

Baca juga: 5 Alasan Sebaiknya Tidak Memelihara Burung Hantu  

Menyimpan makanan

Ilustrasi burung hantu putih atau snowy owl. PIXABAY/Wildfaces Ilustrasi burung hantu putih atau snowy owl.
Selama musim kawin, burung hantu bersalju membuat sarang mangsa. Burung hantu betina menyimpan makanan yang dibawa jantan ke sarang.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

6 Benda yang Dapat Dibersihkan dengan Minyak Zaitun

6 Benda yang Dapat Dibersihkan dengan Minyak Zaitun

Housing
6 Jenis Burung yang Bisa Berbicara, Unik dan Menyenangkan

6 Jenis Burung yang Bisa Berbicara, Unik dan Menyenangkan

Pets & Garden
Cara Membersihkan Mesin Nespresso dengan Benar

Cara Membersihkan Mesin Nespresso dengan Benar

Do it your self
5 Jenis Pelapis Dinding Terbaik, Apa Saja?

5 Jenis Pelapis Dinding Terbaik, Apa Saja?

Housing
Cara Membersihkan Sol Sepatu agar Tidak Bau

Cara Membersihkan Sol Sepatu agar Tidak Bau

Do it your self
5 Cara Membersihkan Tempat Tidur Anjing yang Benar

5 Cara Membersihkan Tempat Tidur Anjing yang Benar

Pets & Garden
5 Spesies Burung yang Memiliki Sifat Ramah

5 Spesies Burung yang Memiliki Sifat Ramah

Pets & Garden
6 Ide Ruang Kerja Bergaya Bohemian yang Cantik dan Nyaman

6 Ide Ruang Kerja Bergaya Bohemian yang Cantik dan Nyaman

Decor
6 Ide Ruang Keluarga yang Nyaman di Ruang Bawah Tanah

6 Ide Ruang Keluarga yang Nyaman di Ruang Bawah Tanah

Decor
Hindari, Ini 7 Kesalahan Pencahayaan Ruangan yang Sering Dilakukan

Hindari, Ini 7 Kesalahan Pencahayaan Ruangan yang Sering Dilakukan

Decor
5 Tanaman yang Tidak Boleh Ditanam di Halaman Rumah

5 Tanaman yang Tidak Boleh Ditanam di Halaman Rumah

Pets & Garden
Cara Membersihkan Bagian Luar Rumah dengan Mudah

Cara Membersihkan Bagian Luar Rumah dengan Mudah

Do it your self
Catat, Ini Tanaman yang Tidak Boleh Ditanam Berdampingan

Catat, Ini Tanaman yang Tidak Boleh Ditanam Berdampingan

Pets & Garden
5 Tips Menentukan Siklus Pencucian Terbaik

5 Tips Menentukan Siklus Pencucian Terbaik

Do it your self
Catat, Ini Waktu Terbaik dan Terburuk Menanam Bunga Mawar

Catat, Ini Waktu Terbaik dan Terburuk Menanam Bunga Mawar

Pets & Garden
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com