Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Bisakah Kucing Rumahan Menemukan Jalan Pulang saat Tersesat?

Kompas.com - 02/08/2022, 19:46 WIB
Abdul Haris Maulana

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Agar tidak hilang atau melarikan diri, beberapa keluarga lebih suka menjaga kucingnya tetap berada di dalam ruangan.

Meskipun ini bertentangan dengan naluri kucing, membiarkan kucing berada di dalam ruangan adalah cara terbaik untuk menjaga mereka tetap aman.

Namun, bagaimana ketika kucing dalam ruangan atau kucing rumahan keluar dari rumah dan tersesat? Bisakah kucing rumahan menemukan jalan pulang saat tersesat?

Baca juga: Alasan Kucing Peliharaan Bisa Menemukan Jalan Pulang Saat Tersesat

Dilansir dari PawMaw, Selasa (2/8/2022), pada artikel ini akan dibahas mengenai kucing rumahan yang tersesat, berikut di antaranya.

Ilustrasi kucing hitam.Shutterstock/Giedriius Ilustrasi kucing hitam.
Apakah kucing rumahan pandai menemukan jalan pulang?

Perlu diketahui bahwa kucing rumahan lebih rentan daripada kucing di luar ruangan saat tersesat.

Sebab, kucing rumahan tidak terbiasa menavigasi lingkungan yang asing dan naluri mereka untuk menemukan rumah tidak selaras dengan kucing luar ruangan.

Meski begitu, kucing memiliki banyak kemampuan homing (kepulangan), tidak peduli apakah mereka kucing di dalam ruangan, di luar ruangan, atau liar.

Tidak seperti hewan peliharaan yang hilang lainnya, kucing yang hilang memiliki lebih banyak kesempatan untuk kembali ke rumah.

Baca juga: Jangan Khawatir, Kucing Bisa Pulang Setelah Hilang Bertahun-tahun

Ahli perilaku hewan percaya bahwa indera penciuman kucing 14 kali lipat dari manusia, tetapi tidak semua kucing memahami arah atau petunjuk dengan baik.

Sekalipun anjing mungkin memiliki kemampuan dalam hal mengenali pemiliknya atau mengambil barang, kucing tentu saja ahli dalam beberapa hal juga.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com