Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

8 Trik Membuat Rumah Tampak Lebih Besar dan Terang

Kompas.com - 20/03/2022, 11:14 WIB
Esra Dopita Maret

Penulis

Sumber Bobvila

JAKARTA, KOMPAS.com - Beberapa ruangan di rumah terasa lebih kecil dan gelap daripada yang seharusnya, baik karena kurangnya luas ruangan maupun penataan furnitur atau benda-benda. 

Perlu diketahui, cahaya turut mempengaruhi ruangan terlihat lebih besar maupun lebih besar. Misalnya, kurangnya pencahayaan bisa membuat ruangan terasa lebih kecil. Sebaliknya, pencahayaan yang cukup membuat ruang terasa lebih lapang serta luas. 

Baca juga: Tips Memilih Warna Cat Dinding Ruangan Sempit agar Tampak Lebih Luas

Untungnya, selain merobohkan dinding, ada beberapa trik yang dapat digunakan untuk membuat rumah tampak besar dan terang dengan waktu serta usaha minimal. 

Dikutip dari Bobvila, Minggu (20/3/2022), berikut trik memperbesar dan mencerahkan ruangan mana pun di rumah, dari kamar tidur, ruang keluarga, ruang tamu, dapur, sampai kamar mandi

Baca juga: 8 Tips Mendekorasi Sudut Ruangan Menjadi Fungsional dan Estetis 

Bersihkan jendela

Ilustrasi membersihkan jendelaShutterstock/VGstockstudio Ilustrasi membersihkan jendela
Ini mungkin tampak seperti solusi jelas, tetapi juga salah satu metode yang sering diabaikan: Membersihkan jendela dapat membuat peningkatan nyata dalam kecerahan ruangan.

Untuk membuat jendela berkilau, Anda bisa membuat pembersih sederhana dengan mencampurkan satu bagian cuka putih dengan dua bagian air dalam botol semprot. 

Baca juga: 10 Ide Memaksimalkan Ruang Tamu Kecil Tampak Luas, Bergaya, dan Nyaman

Gunakan cermin secara strategis

Posisikan cermin di seberang jendela untuk memantulkan lebih banyak cahaya di sekitar rumah. Jika dinding rumah berukuran luas, tambahkan sentuhan eklektik dengan merakit dinding galeri menggunakan cermin berbagai ukuran.

Trik cerdas lainnya adalah menempatkan cermin secara strategis di ujung lorong sempit untuk membuat koridor tampak lebih luas. 

Atur ulang furnitur 

Ilustrasi ruang tamuUnsplash/Spacejoy Ilustrasi ruang tamu
Seperti dijelaskan sebelumnya, penataan furnitur atau perabotan yang tidak tepat bisa membuat rumah tampak kecil dan gelap. 

Untuk itu, apabila furnitur menghalangi cahaya yang masuk melalui jendela, atur ulang tata letaknya agar sinar matahari dapat benar-benar masuk. 

Baca juga: Ide Pencahayaan untuk Ruang Tamu Kecil agar Terasa Lebih Luas 

Merampingkan rak 

Mungkin tergoda untuk mendekorasi ruangan dengan buku dan benda-benda dekoratif, tetapi pastikan meninggalkan sedikit ruang kosong di rak.

Terlalu banyak kekacauan yang dipajang membuat ruangan atau rumah Anda seperti kekurangan ruang penyimpanan.

Kurangi barang-barang 

Semakin sedikit objek dalam sebuah ruangan, semakin memberi kelapangan dan udara segara untuk masuk. Di ruang kecil, kurangi dekorasi besar dan barang-barang lain yang tidak perlu.

Singkirkan atau pindahkan ke ruangan yang lebih besar dengan cahaya lebih alami. 

Baca juga: 5 Trik Menata Dapur Sempit agar Tampak Luas dan Tidak Pengap 

Gunakan tirai tipis 

Ilustrasi ruang tamu, ilustrasi tirai.SHUTTERSTOCK / New Africa Ilustrasi ruang tamu, ilustrasi tirai.
Tirai tebal dapat memberi privasi dan membuat rumah tampak mewah. Namun, ini bisa membuat ruangan tampak lebih gelap. 

Karena itu, untuk membuat ruangan lebih terang, gunakan tirai tipis untuk membiarkan banyak cahaya akami masuk sambil tetap menawarkan privasi.  

Baca juga: Selain Putih, Ini 5 Warna Cat Dinding yang Bikin Ruangan Lebih Terang

Gantung tirai secara strategis

Saat memasang gorden, pastikan batangnya melampaui kedua sisi penutup jendela. Ini tidak hanya membuat jendela terlihat lebih besar, tetapi ketika tirai dibuka tidak akan menghalangi kaca atau cahaya yang masuk.

Demikian juga, memasang batang gorden beberapa inci di atas bagian atas jendela akan membuatnya terlihat lebih tinggi.  

Gunakan bahan alami

Furnitur, pelapis, dan aksen dekoratif yang terbuat dari bahan alami dapat membantu ruangan terasa terbuka dan lapang, asalkan tidak terlalu gelap serta berat. Fokus pada warna yang lebih terang dan tambahkan banyak tanaman.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com