Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Gampang, Begini Cara Mencegah Kecoak Masuk ke Dapur

Kompas.com - 17/03/2022, 13:51 WIB
Nabilla Ramadhian,
Esra Dopita Maret

Tim Redaksi

Sumber HGTV

JAKARTA, KOMPAS.com – Kehadiran kecoak di dapur dapat membuat kaget dan jijik. Pasalnya, kecoak terkenal dapat menyebarkan bakteri dan penyakit.

Tidak hanya itu, kecoak juga dapat membuat kotor dapur sehingga membuat tampilannya kurang menarik dan memberi kesan kurang terawat.

Baca juga: Segera Basmi, Ini Bahaya Kecoak untuk Manusia dan Hewan Peliharaan

Walhasil, beberapa orang mencari cara mencegah kecoak masuk ke dapur tanpa perlu menggunakan semprotan pembasmi serangga karena beberapa semprotan serangga mengandung bahan kimia yang berbahaya untuk manusia dan hewan peliharaan.

Dikutip dari HGTV, Kamis (17/3/2022), ada beberapa cara mencegah kecoak masuk ke dapur. Cara ini dapat dilakukan setiap hari atau setiap akhir pekan seperti berikut ini. 

Baca juga: Cara Membasmi Kecoak di Rumah Pakai Deterjen dan Gula

Membersihkan dapur

Ilustrasi kecoak.SHUTTERSTOCK / sainan 2522 Ilustrasi kecoak.

Cara pertama mencegah kecoak masuk ke dapue adalah membersihkan dapur. Semakin kotor dan berantakan dapur, semakin banyak tempat yang dapat menjadi persembunyian kecoak.

Jadi, rapikan semua barang yang berserakan di dapur ke tempatnya semula dan cuci semua peralatan makan yang menumpuk di wastafel

Baca juga: 5 Cara Membuat Lantai Dapur Selalu Bersih dan Berkilau

Periksa kabinet di bawah wastafel

Salah satu tempat yang sering menjadi persembunyian kecoak adalah kabinet di bawah wastafel.

Untuk mengatasinya, keluarkan semya barang di dalamnya, lalu bersihkan bagian dalam kabinet, termasuk sudut-sudut yang cukup sulit dijangkau.

Baca juga: Ada Kecoak di Rumah? Basmi dengan 4 Bahan Alami Ini

Bersihkan lantai dapur

Setelah area wastafel dan kabinet bersih serta rapi, saatnya membersihkan lantai dapur. Pastikan tidak ada remah makanan di semua permukaan lantai karena ini bisa menjadi makanan kecoak.

Kamu dapat menggunakan penyedot debu, sapu, atau kain pel. Pindahkan perabotan yang bisa digeser untuk membersihkan area lantai di bawahnya.

Bersihkan juga area di bawah kompor jika kompor dapat dipindahkan atau digeser untuk memastikan dapur benar-benar bersih dari remah makanan apa pun.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com