Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 02/05/2021, 18:58 WIB
Dian Reinis Kumampung,
Sakina Rakhma Diah Setiawan

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com — Ruang makan menjadi ruangan yang paling sering dipakai untuk keluarga berkumpul. Ruangan ini tak hanya digunakan saat makan, namun juga untuk menikmati camilan sambil berbincang.

Karena tempat ini merupakan tempat yang sangat penting, tentunya memiliki desain ruangan yang bagus sangat diperlukan agar ruangan tidak membosankan.

Berikut ini adalah beberapa dekorasi inspiratif untuk ruang makan keluarga seperti dilansir dari The Garden Granny, Minggu (2/5/2021).

Baca juga: Ide Besar untuk Menata Ruang Makan yang Kecil

1. Cermin

Memasang cermin di ruang makan tentu menjadi unik. Jika kamu memiliki ruang makan yang sempit atau tidak terlalu besar, maka cermin sangat membantumu membuat ruang makan terlihat lebih luas. Cermin juga membuat ruang makan semakin cantik dan elegan.

2. Lampu dan tempat lilin

Ruang makan tentunya belum lengkap tanpa pencahayaan yang baik. Kamu bisa menggunakan lampu gantung tepat di atas meja makan untuk memberikan kesan mewah dan nyaman.

Lampu gantung juga membuat suasana semakin romantis. Gunakan warna kuning pada lampu dan buat ruangan sedikit remang-remang.

3. Letakkan tanaman

Dekorasi ruang makan bisa berupa tanaman dalam vas besar dan vas kecil. Tanaman akan membuat ruangan lebih segar dan sejuk.

Baca juga: Tips Hadirkan Nuansa Kafe ke Dalam Ruang Makan

Jika kamu memiliki tanaman kecil, kamu bisa meletakkannya di atas meja, namun jika kamu ingin meletakkan tanaman yang besar, kamu bisa meletakkannya di pojok ruang makan.

4. Hiasan dinding

Ruang makan mungkin akan terlihat biasa dan membosankan jika hanya memiliki dinding polos tanpa hiasan apa pun. Menambahkan dekorasi pada dinding ruang makan berupa lukisan atau foto dapat memberikan kesan ruangan yang lebih menawan jika dilihat.

Jika tidak ada foto atau lukisan, kamu bisa menggantinya dengan mengecat atau memberi wallpaper pada dinding ruang makan dan pilihlah warna yang kamu suka.

5. Lemari pajangan

Bagi kamu yang memiliki rumah minimalis, tentunya ruang makan bukanlah ruangan yang luas untuk rumah.

 

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com