Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Di Mana Seharusnya Meletakkan Produk Pembersih di Rumah?

Kompas.com - 02/05/2021, 16:20 WIB
Sakina Rakhma Diah Setiawan

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Produk pembersih adalah benda yang perlu dimiliki di dalam rumah. Tentu saja, produk-produk ini bermanfaat untuk membersihkan berbagai permukaan di dalam rumah Anda.

Namun, bagaimana seharusnya kita menyimpan produk-produk pembersih tersebut? Menurut Malaika Lubega, seorang pengelola profesional, dekorator interior, dan pemilik Huza Home Concept, ada beberapa hal yang perlu dipertimbangkan saat menyimpan produk pembersih berbahan kimia.

Ini termasuk frekuensi penggunaan dan apakah Anda memiliki anak kecil di rumah atau tidak. Dari sana, pikirkan tentang kemampuan penyimpanan rumah Anda.

Baca juga: Tanda Produk Pembersih Sudah Kedaluwarsa dan Harus Dibuang

"Misalnya, apakah rumah memiliki ruang utilitas, atau apakah itu apartemen yang lebih kecil dengan sedikit ruang di bawah wastafel?" kata Lubega seperti dikutip dari Martha Stewart, Minggu (2/5/2021).

Jawaban Anda atas pertanyaan-pertanyaan ini akan mengarahkan Anda ke tempat optimal untuk menyimpan produk pembersih apa pun, yang mungkin ada di garasi, di lemari penyimpanan, atau, di bawah wastafel dapur.

"Penting juga untuk memikirkan tentang bagaimana Anda menyimpannya," imbuh Lubega.

1. Jauhkan produk pembersih dari lantai

"Sebagai seorang ibu dan penyelenggara profesional, saya menyarankan klien saya yang memiliki anak kecil yang penasaran di rumah untuk menyimpan perlengkapan pembersih (seperti produk pembersih cair atau deterjen) di tempat yang sejuk dan kering, dan jauh dari jangkauan anak-anak," terang Lubega.

Baca juga: Alat Pembersih Ini Sering Digunakan, tapi Berbahaya untuk Kesehatan

Menurut dia, semua perlengkapan pembersih harus dijauhkan dari lantai. Simpan barang-barang di rak yang dipasang di dinding atau manfaatkan ruang vertikal yang ada, misal di ruang utilitas, ruang cuci, atau bahkan di garasi.

Jika Anda tidak memiliki ruang untuk penyimpanan di luar pintu, Lubega mengatakan Anda dapat meletakkan produk pembersih dalam wadah berlabel anti bocor di lemari yang aman.

Peralatan pembersih, seperti penyedot debu, sapu, atau kain pel, harus disimpan di area yang sama agar mudah digunakan.

2. Simpan semua produk pembersih di garasi

Marilee Nelson, ahli biologi bangunan bersertifikat, konsultan lingkungan, dan salah satu pendiri Branch Basics, menjelaskan bahwa ruang penyimpanan di luar, seperti garasi, bisa dibilang tempat teraman untuk menyimpan produk pembersih.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Catat, Ini 5 Tips Meningkatkan Keamanan Rumah

Catat, Ini 5 Tips Meningkatkan Keamanan Rumah

Housing
Cara Menghilangkan Bau Tak Sedap di Mesin Cuci

Cara Menghilangkan Bau Tak Sedap di Mesin Cuci

Do it your self
Gejala, Penyebab, dan Cara Mengobati Kucing Cacingan

Gejala, Penyebab, dan Cara Mengobati Kucing Cacingan

Pets & Garden
6 Cara Menghias Rak Buku agar Terlihat Lebih Menarik

6 Cara Menghias Rak Buku agar Terlihat Lebih Menarik

Decor
Cara Membersihkan Noda Air di Permukaan Kayu, Bisa Pakai Mayones

Cara Membersihkan Noda Air di Permukaan Kayu, Bisa Pakai Mayones

Do it your self
Cara Membersihkan Humidifier untuk Mencegah Jamur dan Bakteri

Cara Membersihkan Humidifier untuk Mencegah Jamur dan Bakteri

Do it your self
Cara Memangkas Bunga Mawar dengan Benar

Cara Memangkas Bunga Mawar dengan Benar

Pets & Garden
Cara Memanfaatkan Bunga dari Taman untuk Dekorasi Rumah

Cara Memanfaatkan Bunga dari Taman untuk Dekorasi Rumah

Pets & Garden
Cara Menghilangkan Noda Slime pada Pakaian

Cara Menghilangkan Noda Slime pada Pakaian

Do it your self
5 Cara Menanam Bawang Putih di Pot

5 Cara Menanam Bawang Putih di Pot

Pets & Garden
8 Tanaman Hias yang Cocok Diletakkan di Kamar Tidur

8 Tanaman Hias yang Cocok Diletakkan di Kamar Tidur

Pets & Garden
5 Bau yang Menandakan Adanya Tikus di Rumah, Segera Singkirkan

5 Bau yang Menandakan Adanya Tikus di Rumah, Segera Singkirkan

Housing
5 Cara Menyingkirkan Siput dari Kebun

5 Cara Menyingkirkan Siput dari Kebun

Pets & Garden
4 Cara Merawat Pohon Uang agar Tumbuh Subur dan Sehat

4 Cara Merawat Pohon Uang agar Tumbuh Subur dan Sehat

Pets & Garden
Cara Menyetrika Seprai agar Rapi dan Halus

Cara Menyetrika Seprai agar Rapi dan Halus

Do it your self
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com