Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ketahui, Pilihan Warna Cat untuk Kamar Anak dan Pengaruhnya

Kompas.com - 08/01/2021, 19:23 WIB
Abdul Haris Maulana,
Sakina Rakhma Diah Setiawan

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Sebuah warna pada cat tidak hanya memberikan nuansa keindahan kepada seseorang, tetapi juga memastikan membawa mereka ke dunia yang berbeda.

Dalam hal warna, cat memainkan peran kunci dalam dekorasi rumah. Memilih warna cat yang tepat tidak hanya meningkatkan tampilan rumah, tapi juga menambah semangat dan gaya pada rumah.

Namun, dalam hal kamar anak, pemilihan warna cat yang tepat cukup penting karena dapat memengaruhi perilaku mereka.

Baca juga: 6 Warna Cat Dinding yang Cocok untuk Ruang Tamu Sempit

Sesuai penelitian, warna memengaruhi pikiran dan tubuh manusia, dan jika itu menyangkut anak-anak, maka penting untuk memilih warna dengan bijak.

Jadi, jika kamu berencana untuk mendekorasi ulang kamar anak-anakmu, maka berikut ini adalah pilihan warna yang bisa kamu berikan dan pengaruh yang didapat, dilansir dari beberapa sumber, Jumat, (8/1/2021).

Merah

Warna merah tidak hanya dapat memberi energi pada tubuh, tetapi juga menggairahkan pikiran dan terkadang meningkatkan detak jantung.

Namun, menurut penelitian, terlalu banyak paparan warna merah mendorong perilaku agresif dan ketidakmampuan untuk fokus.

Baca juga: Catat, Panduan Menentukan Warna Cat Kamar Tidur Menurut Feng Shui

Karenanya, merah adalah warna yang bagus, tapi itu bukan warna yang ideal untuk anak yang gelisah.

Oranye

Oranye mungkin salah satu warna yang paling disalahpahami ketika menjadi warna cat dinding.

Warna yang hangat, ramah, dan awet muda ini sebenarnya bagus untuk anak-anak karena dikatakan dapat mendorong kepercayaan diri, ekstroversi, dan kemandirian.

Sifat sosial dari warna oranye juga membuat anak-anak dan teman-temannya merasa nyaman, menginspirasi komunikasi dan kerja sama.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com