Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pengunjung Menara Eiffel Dievakuasi dan Penjinak Bom Dikerahkan

Kompas.com - 12/08/2023, 19:42 WIB
Irawan Sapto Adhi

Penulis

Sumber AFP

PARIS, KOMPAS.com - Dikeluarkannya peringatan keamanan mendorong evakuasi para pengunjung di tiga lantai Menara Eiffel di pusat kota Paris, Perancis, pada Sabtu (12/8/2023) siang.

SETE, badan yang mengelola situs tersebut, mengatakan para ahli penjinak bom dan polisi sedang menyisir area tersebut, termasuk sebuah restoran yang terletak di salah satu lantai.

"Ini adalah prosedur yang biasa dilakukan dalam situasi seperti ini, namun jarang terjadi," kata seorang juru bicara SETE, dikutip dari AFP.

Baca juga: Momen Viral Pria Lamar Kekasihnya Depan Menara Eiffel Sambil Berdendang Koi Mil Gaya

Disebutkan, para pengunjung dievakuasi dari ketiga lantai Menara Eiffel dan alun-alun di bawah monumen tak lama setelah pukul 13.30 waktu setempat (18.30 WIB).

Pekerjaan konstruksi menara ini dimulai pada Januari 1887 dan selesai pada 31 Maret 1889.

Menara Eiffel dikunjungi dua juta pengunjung selama Pameran Dunia tahun 1889.

Baca juga: Gara-gara Konflik Rusia-Ukraina, Menara Eiffel Akan Lebih Gelap Saat Malam

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com