Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

5 Kota di Ukraina yang Coba Dikuasai Rusia

Kompas.com - 01/03/2022, 22:29 WIB
Irawan Sapto Adhi

Penulis

Sumber AFP

UKRAINA, KOMPAS.com – Nyatanya, bukan hanya Kiev yang menjadi kota di Ukraina yang coba dikuasai Rusia.

Sejak melakukan invasi pada Kamis (24/2/2022), Rusia telah berupaya menduduki beberapa kota di Ukraina.

Pasukan Rusia sekarang telah menekan Ukraina lebih dalam.

Baca juga: Sinyal Bahaya, Pasukan Rusia Bergabung dengan Kelompok Separatis di Ukraina Timur

Mereka mengerahkan pasukan hingga menembakkan rudal di beberapa lokasi hingga menewaskan warga sipil, termasuk anak-anak.

Merangkum AFP, berikut ini adalah beberapa kota di Ukraina yang coba dikuasai Rusia:

1. Kiev

Menjadi tempat lahir Rusia dan Ukraina modern serta ortodoksi Slavia, Kiev dikenal dengan kubah emas gereja dan biara kunonya.

Kedua negara menelusuri asal-usul mereka ke kekaisaran Rus Kievan abad pertengahan yang berpusat di kota.

Ibu kota Ukraina merdeka sejak tahun 1991.

Kiev merayakan ulang tahunnya yang ke 1.500 pada tahun 2001 dan biara Kyiv-Pechersk Lavra abad ke-16 serta katedral Saint Sophia keduanya termasuk dalam daftar Warisan Dunia UNESCO.

Lapangan Kemerdekaan pusat yang luas di Kiev, yang dikenal sebagai Maidan, menjadi pusat "Revolusi Oranye" serta pemberontakan pro-Eropa yang panjang pada 2014 yang memicu pencaplokan Crimea oleh Rusia.

Baca juga: Foto Satelit yang Tunjukkan Rusia Sedang Kerahkan Konvoi Militer Besar di Utara Kiev

2. Kharkiv

Kharkiv adalah kota terbesar kedua di Ukraina.

Kota ini menjadi pusat teknologi yang sebagian besar dari 1,4 juta penduduknya berbahasa Rusia.

Kharkov berada hanya 40 kilometer (25 mil) dari perbatasan Rusia.

Kharkiv dibombardir berat dalam beberapa hari terakhir oleh pasukan Rusia.

Kota ini padahal sudah sangat menderita dalam Perang Dunia II ketika dua pertempuran tank besar terjadi di sekitarnya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com