Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

PM Denmark Tunda Pernikahan demi Rapat Dewan Eropa tentang Covid-19

Kompas.com - 27/06/2020, 10:02 WIB
Miranti Kencana Wirawan

Penulis

COPENHAGEN, KOMPAS.com - Perdana Menteri Denmark, Mette Frederiksen telah menunda pernikahannya karena rapat Dewan Eropa yang akan mendiskusikan pemulihan wabah Covid-19 alias virus corona.

Di dalam rapat itu, akan dibahas bagaimana upaya-upaya negara Eropa dalam memulihkan wabah dan membahas pula soal biaya-biaya yang dibutuhkan.

Baca juga: PM Denmark Tolak Jual Greenland, Trump Tersinggung

Rapat Dewan akan berlangsung pada tanggal 17 dan 18 Juli mendatang bertepatan dengan tanggal rencana pernikahan Frederiksen dengan kekasihnya, Bo Tengberg pada 18 Juli.

Melalui Facebooknya sebagaimana dilansir BBC, Frederiksen pada Kamis (25/6/2020) mengatakan, "Saya sangat ingin menikahi pria hebat ini. Tapi tampaknya hal itu tidak mudah, kini rapat dewan akan berlangsung di Brussels tepat pada hari Sabtu di bulan Juli, di mana kami merencanakan pernikahan."

Baca juga: Denmark Klaim Tak Ada Peningkatan Kasus Covid-19 setelah 1,5 Bulan Sekolah Dibuka

Dia kemudian mengatakan kalau mereka akan segera menikah dan beruntung kekasihnya itu sangat sabar menunggu.

Sementara itu, di Denmark sendiri menurut laporan Johns Hopkins University terdapat 12.875 kasus infeksi virus corona dengan angka kematian mencapai 604 jiwa.

Baca juga: Serangan Virus Corona: Perdana Menteri Denmark Lakukan Lockdown

Mette Frederiksen merupakan anggota dari Partai Demokratik Sosial Tengah-Kiri negara itu dan merupakan perdana menteri termuda yang pernah dilantik di Denmark.

Dia telah membuka sekolah-sekolah di Denmark pada April lalu yang menimbulkan banyak kontroversi.

Baca juga: Denmark Akan Bangun Terowongan Terendam Terpanjang di Dunia, Tembus ke Jerman

Meski mengungkapkan ke publik, masih belum jelas kapan dan di mana sebenarnya Frederiksen akan menikahi calon suaminya.

Dilansir The Guardian, ini merupakan penundaan pernikahan ketiga kalinya yang dilakukan pasangan itu.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Pemilu India: Pencoblosan Fase Kedua Digelar Hari Ini di Tengah Ancaman Gelombang Panas

Pemilu India: Pencoblosan Fase Kedua Digelar Hari Ini di Tengah Ancaman Gelombang Panas

Global
Kim Jong Un: Peluncur Roket Teknologi Baru, Perkuat Artileri Korut

Kim Jong Un: Peluncur Roket Teknologi Baru, Perkuat Artileri Korut

Global
Anggota DPR AS Ini Gabung Aksi Protes Pro-Palestina di Columbia University

Anggota DPR AS Ini Gabung Aksi Protes Pro-Palestina di Columbia University

Global
Ditipu Agen Penyalur Tenaga Kerja, Sejumlah Warga India Jadi Terlibat Perang Rusia-Ukraina

Ditipu Agen Penyalur Tenaga Kerja, Sejumlah Warga India Jadi Terlibat Perang Rusia-Ukraina

Internasional
Rangkuman Hari Ke-792 Serangan Rusia ke Ukraina: Jerman Didorong Beri Rudal Jarak Jauh ke Ukraina | NATO: Belum Terlambat untuk Kalahkan Rusia

Rangkuman Hari Ke-792 Serangan Rusia ke Ukraina: Jerman Didorong Beri Rudal Jarak Jauh ke Ukraina | NATO: Belum Terlambat untuk Kalahkan Rusia

Global
PBB: 282 Juta Orang di Dunia Kelaparan pada 2023, Terburuk Berada di Gaza

PBB: 282 Juta Orang di Dunia Kelaparan pada 2023, Terburuk Berada di Gaza

Global
Kata Alejandra Rodriguez Usai Menang Miss Universe Buenos Aires di Usia 60 Tahun

Kata Alejandra Rodriguez Usai Menang Miss Universe Buenos Aires di Usia 60 Tahun

Global
Misteri Kematian Abdulrahman di Penjara Israel dengan Luka Memar dan Rusuk Patah...

Misteri Kematian Abdulrahman di Penjara Israel dengan Luka Memar dan Rusuk Patah...

Global
Ikut Misi Freedom Flotilla, 6 WNI Akan Berlayar ke Gaza

Ikut Misi Freedom Flotilla, 6 WNI Akan Berlayar ke Gaza

Global
AS Sebut Mulai Bangun Dermaga Bantuan untuk Gaza, Seperti Apa Konsepnya?

AS Sebut Mulai Bangun Dermaga Bantuan untuk Gaza, Seperti Apa Konsepnya?

Global
[POPULER GLOBAL] Miss Buenos Aires 60 Tahun tapi Terlihat Sangat Muda | Ukraina Mulai Pakai Rudal Balistik

[POPULER GLOBAL] Miss Buenos Aires 60 Tahun tapi Terlihat Sangat Muda | Ukraina Mulai Pakai Rudal Balistik

Global
Putin Berencana Kunjungi China pada Mei 2024

Putin Berencana Kunjungi China pada Mei 2024

Global
Eks PM Malaysia Mahathir Diselidiki Terkait Dugaan Korupsi 2 Anaknya

Eks PM Malaysia Mahathir Diselidiki Terkait Dugaan Korupsi 2 Anaknya

Global
TikTok Mungkin Segera Dilarang di AS, India Sudah Melakukannya 4 Tahun Lalu

TikTok Mungkin Segera Dilarang di AS, India Sudah Melakukannya 4 Tahun Lalu

Global
Suhu Panas Tinggi, Murid-murid di Filipina Kembali Belajar di Rumah

Suhu Panas Tinggi, Murid-murid di Filipina Kembali Belajar di Rumah

Global
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com