Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Resep Bakwan Mi Instan, Kreasi Makanan Simpel untuk Anak Kos

Kompas.com - 18/05/2024, 11:27 WIB
Aska Bagus Aldika,
Silvita Agmasari

Tim Redaksi

Sumber iPusnas

KOMPAS.com – Bosan mengolah mi instan yang begitu-begitu saja? Kamu bisa membuatnya menjadi bakwan. Resep makanan simpel ini juga bisa kamu jadikan juga sebagai ide untuk jualan makanan.

Cara membuat bakwan mi instan cukup mudah, kamu memerlukan mie instan, kornet, telur ayam, tepung terigu, daun bawang, wortel, kulit pangsit, merica dan garam. Resep ini juga cocok untuk anak indekos karena mudah dibuat.

Simak resep dan cara membuat bakwan mie instan berikut ini dikutip dari buku resep “Resep Bakwan & Perkedel Paling Gampang” oleh Lilly T. Erwin (2013) terbitan PT Gramedia Pustaka Utama.

Baca juga:

Resep bakwan mie instan

Bahan:

  • 1 bungkus mie instan
  • 300 ml air, untuk merebus mie
  • 100 gr kornet sapi siap pakai
  • 1 butir telur ayam
  • 3 sdm tepung terigu
  • 1 sdm irisan daun bawang
  • 1 buah wortel, kupas dan serut kasar
  • 6 lembar kulit pangsit
  • Minyak secukupnya, untuk menggoreng

Bumbu:

  • 1 bumbu mi instan
  • Setengah sdt merica bubuk
  • Setengah sdt gram halus

Baca juga: Resep Sandwich Telur Sosis ala Anak Kos

Cara membuat:

  1. Masak air hingga mendidih lalu rebus mie instan hingga empuk kemudian engkat dan tiriskan.
  2. Campur kornet sapi, telur ayam, irisan daun bawang, tepung terigu, serutan kasar wortel, semua bumbu dan rebusan mie instan.
  3. Panaskan minyak di wajan dalam lalu letakkan kulit pangsit di cetakan berlubang kemudian isi dengan adonan mie instan.
  4. Goreng hingga kulit pangsit kering renyah dan mie berwarna kecokelatan.
  5. Hidangkan selagi hangat dengan saus sambal.
  6. Bakwan mi instan siap disantap.

Baca juga:

Buku resep “Resep Bakwan & Perkedel Paling Gampang” oleh Lilly T. Erwin (2013) terbitan PT Gramedia Pustaka Utama bisa dibeli di Gramedia.com. 

 
 
 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 

A post shared by Foodplace (@my.foodplace)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com