Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

7 Cara Olah Bumbu Dasar agar Lebih Harum dan Tahan Lama

Kompas.com - 18/05/2024, 11:09 WIB
Alma Erin Mentari

Penulis

KOMPAS.com - Memasak memang menyenangkan, tapi kesibukan seringkali menjadi kendala. Solusinya, siapkan stok bumbu dasar di dapur.

Bumbu dasar tak hanya menghemat waktu, tapi juga memungkinkan Anda memilih bahan-bahan terbaik. Dengan empat jenis bumbu dasar yang tepat, kamu siap berkreasi dengan berbagai hidangan lezat.

Simak tips jitu membuat bumbu dasar yang tahan lama dan berkualitas, dilansir dari buku "40 Resep Nusantara Praktis dari 5 Bumbu Dasar" (2016) oleh Kamikoki terbitan PT Gramedia Pustaka Utama. 

Baca juga:

1. Cuci semua bahan

Siapkan semua bahan kemudian cuci dan bersihkan semua bahan. Kupas bahan, jika memang diperlukan.

2. Sangrai dulu bahan tertentu

Ada cara masak bumbu dasar agar aromanya lebih harum. Salah satunya dengan sangrai ketumbar, kemiri, dan bahan kering lainnya.

3. Bakar kunyit

Jika kamu akan membuat bumbu dasar kuning, siapkan kunyit dan bakar. Cara masak bumbu dasar tersebut bisa membuat hasilnya lebih cerah dan menarik. Selain itu, cara ini juga bisa membuatnya tidak langu.

Ilustrasi bumbu dasarShutterstock/ismed_photography_SS Ilustrasi bumbu dasar

4. Potong semua bahan

Dalam buku tersebut menyarankan untuk memotong semua bahan agar waktu yang dibutuhkan untuk menghaluskan bumbu terasa cepat.

5. Alat untuk menghaluskan bumbu

Ada tiga cara menghaluskan bumbu, seperti dengan menggunakan cobek, blender, atau food processor.

Hanya saja, bumbu yang dihaluskan dengan cobek dirasa bisa memberikan aroma dan cita rasa yang lebih alami dan segar.

6. Cara menghaluskan bumbu dengan blender

Jika kamu ingin menggunakan blender atau food processor untuk menghaluskan bumbu, tuang sedikit air atau minyak agar lebih mudah saat menghaluskannya.

7. Tumis kemudian simpan bumbu halus

Setelah bumbu sudah dihaluskan, tumis terlebih dahulu kemudian simpan di wadah kedap udara.

 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 
 

Sebuah kiriman dibagikan oleh Kompas.com (@kompascom)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com