Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 15/08/2021, 21:03 WIB
Lea Lyliana

Penulis

KOMPAS.com - Mendut merupakan kue tradisional berbungkus daun pisang yang terbuat dari tepung ketan. Kue ini memiliki tekstur yang lembut dan kenyal. 

Dalam adonan kue mendut terdapat isian unti kelapa dan kuah santan. Untuk membuatnya, adonan kue lalu dibungkus dengan daun pisang dan dikukus. 

Baca juga: Resep Putri Mandi Kue Keranjang dengan 3 Langkah Masak

Selengkapnya, berikut resep mendut ketan dari buku "21 Resep Kue Tradisional Lezat Populer" oleh Redaksi Sajisedap terbitan PT Gramedia Pustaka Utama yang mudah diikuti.

 

Resep mendut ketan

Bahan

  • 225 gram tepung ketan putih 
  • 1/4 sdt garam 
  • 1/2 sdt air kapur sirih 
  • 185 ml air hangat 
  • 2 tetes pewarna merah muda 
  • 2 lembar daun pandan, potong-potong 
  • Daun pisang untuk membungkus

Bahan isi

  • 100 gram kelapa parut kasar 
  • 35 gram gula pasir 
  • 1 lembar daun pandan 
  • 1/4 sdt garam 
  • 100 ml air

Baca juga: Cara Membuat Tepung Ketan Hitam Sendiri di Rumah

Bahan kuah

  • 225 ml santan dari 1/2 butir kelapa 
  • 25 ml air suji dari 20 lembar daun suji dan 1 lembar daun pandan 
  • 1/2 sdm tepung beras
  • 1/2 sdt garam

Ilustrasi kelapa parut untuk taburan kue, membuat botok dan santan. SHUTTERSTOCK/IKA RAHMA H Ilustrasi kelapa parut untuk taburan kue, membuat botok dan santan.

Cara membuat mendut ketan

1. Isi: Masak bahan isi sambil diaduk-aduk sampai kalis dan meresap. Bentuk bulatan kecil lalu sisihkan. 

2. Kuah santan: Rebus santan, air suji, tepung beras, dan garam. Masak sampai mengental sambil diaduk-aduk. Sisihkan. 

3. Kulit: Aduk rata tepung ketan putih, garam, dan air kapur sirih. Tuangi air hangat sedikit demi sedikit sambil diuleni hingga kalis. Bagi menjadi dua bagian. 

Ambil satu bagian lalu beri pewarna merah, uleni hingga rata. Bagian lainnya dapat dibiarkan putih saja. 

Baca juga: Resep Prol Tape Kukus Pakai Santan Instan, Hasilnya Gurih dan Wangi

4.  Ambil sedikit adonan kulit, lalu beri isian unti kelapa. Bulatkan. Lakukan sampai adonan habis. 

5. Ambil daun pisang, beri dua bulatan adonan yang beda warna. Beri potongan daun pandan lalu siram dengan kuah santan. Bungkus berbentuk tum. Semat dengan lidi. 

6. Kukus mendut di atas api sedang sekitar 15 menit, sambil sesekali dibuka tutupnya. Angkat, bairkan agak dingin, lalu sajikan. 

Buku "21 Resep Kue Tradisional Lezat Populer" oleh Redaksi Sajisedap terbitan PT Gramedia Pustaka Utama dapat dibeli online di Gramedia.com

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com